Kompas TV olahraga sepak bola

Link Live Streaming Persija Vs PSM Hari Ini Pukul 19.00 WIB, Rekor Positif Tuan Rumah Bertahan?

Kompas.tv - 3 Juli 2023, 13:15 WIB
link-live-streaming-persija-vs-psm-hari-ini-pukul-19-00-wib-rekor-positif-tuan-rumah-bertahan
Selebrasi yang dilakukan beberapa pemain Persija Jakarta usai menjebol gawang Persikabo 1973 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Minggu (29/1/2023). (Sumber: Persija)
Penulis : Haryo Jati | Editor : Desy Afrianti

JAKARTA, KOMPAS.TV - Persija akan melakoni laga perdana Liga 1 2023 pada hari ini menghadapi PSM Makassar.

Persija vs PSM bajak digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Senin (3/7/2023) hari ini.

Pertandingan ini akan memulai kick-off pada pukul 19.00 WIB dan link live streaming Persija vs PSM akan disertakan di akhir tulisan.

Bagi Persija laga ini sangat penting demi bisa memulai kompetisi dengan positif.

Baca Juga: Indonesia Masuk Pot 1 Drawing Piala Dunia U17 2023 Bareng 3 Juara Dunia, Termasuk Brasil dan Prancis

Apalagi pada empat pertemuan terakhir Macan Kemayoran mampu meraih tiga kemenangan dan satu hasil imbang.

Bahkan pada pertemuan terakhir musim lalu, Persija mampu menang telak 3-0 atas PSM.

Tetapi, pelatih Persija Thomas Doll tak mau jemawa dengan hasil timnya saat melawan PSM.

“Saya bukan orang yang berfokus pada statistik. Kami sekarang ada masa kini, bukan masa lampau. Jadi itu (statistik) tak perlu,” kata mantan pembesut Hamburg dan Borussia Dortmund tersebut di laman resmi Persija.

Doll meyakini PSM sekarang telah berbeda dengan musim lalu, dan hal itu tak akan mudah dihadapi oleh timnya.

“Kami akan melawan PSM, juara musim lalu. PSM sebenarnya (secara tim) sudah saling memahami karena banyak pemain yang sudah bersama di tim sejak musim lalu,” ujar Doll.

“Mereka sudah paham satu sama lain. Mereka pun sudah menambah pemain baru juga, jadi pasti sangat sulit melawan PSM,” ucapnya.

Baca Juga: Persija vs PSM: Thomas Doll Percaya Pemain Lokal, Bernardo Tavares Sebut Bukan Keuntungan

Sementara itu, pelatih PSM, Bernardo Tavares ingin semua pemain Juku Eja bisa menampilkan permainan terbaik.

Pelatih asal Portuigal itu menyerukan agar para pemainnya tampil maksimal lawan Persija.

“Untuk pertandingan besok saya berharap bisa melanjutkan permainan baik. Mereka adalah tim bagus, mempunyai fasilitas yang bagus dan suporter yang bagus," katanya.

“Saya berharap besok bisa mendapat yang terbaik. Semua pemain akan tampil secara maksimal dilapangan,” ujarnya.

Link Live Streaming

Di SINI

DI SINI



Sumber : Persija.id/Kompas TV



BERITA LAINNYA



Close Ads x