Kompas TV olahraga kompas sport

Indonesia vs Bangladesh: Menanti Ledakan Lilipaly

Kompas.tv - 1 Juni 2022, 13:17 WIB
indonesia-vs-bangladesh-menanti-ledakan-lilipaly
Stefano Lilipaly kembali dipanggil Shin Tae-yong untuk membela Timnas Indonesia di babak Kualifikasi Piala Asia 2023. (Sumber: PSSI)
Penulis : Dedik Priyanto | Editor : Iman Firdaus

Baca Juga: Jadwal Timnas Indonesia vs Bangladesh: Malam Ini Garuda Tempur demi Ranking FIFA

Potensi Ledakan Lilipaly

Pada laga Indonesia vs Bangladesh nanti, STY bisa juga memainkan sebagai false 9 maupun penyerang lobang di skema Shin Tae-yong. 

Stefano Lilipaly pada dasarnya adalah gelandang serang dan bisa bermain di kiri-kanan maupun penyerang lubang.

Pada timnas sebelum era Shin Tae-yong, Lilipaly selalu jadi tumpuan timnas. Baik itu ketika diasuh Luis Milla maupun Simon McMenemy.

Dalam komposisi Shin Tae-yong, Lilipaly dianggap bisa jadi alternatif di tengah keroposnya lini depan timnas era Shin Tae-yong.

Pemain kelahiran Belanda 10 Januari 1990 itu bisa jadi alternatif dan bisa membawa daya ledak baru timnas.

Di timnas, ia sudah memegang 19 caps dengan 5 gol dan ketika 5 caps di tim U23 saat mengoleksi 5 caps dengan 4 gol.

Hasil di timnas U23 yang sat itu diasuh Luis Milla menjadi bukti, dirinya memang bisa bermain menjadi daya dobrak jika dikombinasikan dengan pemain muda.

Apalagi,Shin Tae-yong saat ini berusaha menggabungkan pemain muda-senior di timnas. Ia bersama Evan Dimas dan Fachrudin Ariyanto menjadi tumpuan senior di timnas saat ini.

Lilipaly terakhir kali bermain untuk Timnas Indonesia pada 2019 lalu. Dia pun bertekad memberikan penampilan terbaiknya untuk Skuat Garuda.

"Sangat senang. Seperti yang saya bilang, saya senang kembali bersama timnas, saya enjoy sama pemain, sama pelatih," ujar Lilipaly dikutip dari situs resmi PSSI pada Rabu (1/6/2022).

Jadi, patut ditunggu ledakan Lilipaly saat Indonesia vs Bangladesh, pemain yang lama tidak berseragam timnas dan bisa jadi alternatif pilihan Shin Tae-yong. 



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x