Kompas TV olahraga kompas sport

Chelsea Dijual Abramovich, Kante: Para Pemain Kaget

Kompas.tv - 4 Maret 2022, 16:07 WIB
chelsea-dijual-abramovich-kante-para-pemain-kaget
Pemain Chelsea, NGolo Kante. (Sumber: AP Photo/Alastair Grant)
Penulis : Gilang Romadhan | Editor : Desy Afrianti

LONDON, KOMPAS.TV - N'Golo Kane mengaku bahwa para pemain Chelsea kaget dan tidak siap dengan fakta bahwa klub berjuluk The Blues telah dilego oleh Roman Abramovich.

Kabar Chelsea dijual Abramovich diungkapkan oleh sang pemilik pada Kamis (3/3/2022) dini hari WIB. 

Abramovich menganggap keputusan ini sangatlah sulit. Dirinya sudah menjadi pemilik Chelsea dalam 19 tahun terakhir dan telah mengubah citra The Blues sebagai salah satu tim terkuat di dunia.

Baca Juga: Pernyataan Lengkap Abramovich: Chelsea Dijual, Utang The Blues Dihapus

Keputusan ini diambil Abramovich sebagai langkah untuk melindungi klub dari pencekalan Pemerintah Inggris.

Sebab Abramovich merupakan salah satu oligarki yang memiliki relasi erat dengan Presiden Rusia Vladimir Putin. 

Seperti diketahui, Vladimir Putin telah memerintahkan invasi ke Ukraina pada 24 Februari 2022 silam. 

Salah satu pemain terbaik Chelsea saat ini, N'Golo Kante menyebut kabar tersebut membuat para pemain The Blues kaget. 

"Itu adalah sesuatu yang kami tidak siap untuk itu. Itu datang dengan cepat," kata Kante, dikutip dari Daily Mail.

Baca Juga: Abramovich Mundur dari Chelsea, Sebatas Langkah Simbolis?

"Satu-satunya hal yang bisa kita lakukan, karena kita tidak mengendalikan hal-hal ini, adalah melakukan yang terbaik yang selalu kita lakukan."

“Yang berarti bermain sepak bola di level terbaik, bagi kami, untuk klub, untuk para penggemar dan lihat bagaimana keadaannya dan itu satu-satunya hal yang bisa kami kendalikan,” katanya.

Salah satu hal yang dikhawatirkan penggemar Chelsea dengan kepergian Abramovich dapat memicu eksodus para pemain. 

Melihat pandangan tersebut, Kante memberi isyarat bahwa dirinya bakal bertahan di Chelsea.

“Sejak saya datang ke sini, saya telah menghabiskan banyak musim yang hebat, bersama tim, manajer, dan para penggemar," kata pemeneng Piala Dunia 2018. 

"Saya harap kami bisa terus seperti ini, terus menang, dan begitulah cara saya melihat masa depan."


 



Sumber : Daily Mail


BERITA LAINNYA



Close Ads x