Kompas TV nasional rumah pemilu

Sebut Perolehan Suara PSI Tidak Masuk Akal, Jubir TPN Sebut Ada Upaya Penggelembungan

Kompas.tv - 3 Maret 2024, 13:22 WIB
sebut-perolehan-suara-psi-tidak-masuk-akal-jubir-tpn-sebut-ada-upaya-penggelembungan
Jubir TPN Ganjar-Mahfud, Chico Hakim dalam dialog Sapa Indonesia Pagi Kompas TV, Selasa (30/1/2024). (Sumber: Tangkapan layar Kompas TV)
Penulis : Kurniawan Eka Mulyana | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS.TV – Juru bicara Tim Pemenangan Nasional (TPN) pasangan calon presiden-wakil presiden (capres-cawapres) nomor urut 3 Ganjar Pranowo-Mahfud MD, Chico Hakim, menilai ada upaya penggelembungan suara seiring melonjaknya suara Partai Solidaritas Indonesia (PSI).

Pernyataan Chico Hakim tersebut disampaikan pada wartawan, Minggu (3/3/2024) menanggapi lonjakan hasil rekapitulasi suara PSI di laman Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Chico berpendapat lonjakan suara PSI  dalam beberapa hari ini merupakan sesuatu yang tidak masuk akal.

“Saya lihat tidak masuk akal dengan lonjakan ratusan ribu hanya dalam hitungan jam,” jelasnya, dikutip dari laporan jurnali Kompas TV, Putu dan Subandi.

“Yang menarik adalah berkurangnya suara dari Partai Persatuan Pembangunan Yang kita ketahui selama ini selalu bisa dipastikan akan lolos,” lanjutnya.

Chico menambahkan, selama ini Partai Persatuan Pembangunan (PPP) sebagai salah satu partai politik tertua di Indonesiamemiliki basis suara tersendiri.

Baca Juga: Saat Mantan Ketua MK Pernah Tanggapi SBY Umumkan Kemenangan versi Hitung Cepat: Waduh Gawat Juga Ini

“PPP sebagai partai tertua di Indonesia seperti Golkar dan PDI perjuangan, PPP sendiri tentunya memiliki suara di pelosok Indonesia untuk basis pemilih kalangan muslim.”

Ia mengaku menyayangkan adanya upaya penggelembungan suara PSI yang disebut salah satu caranya dengan mengambil suara partai lain.

Ini sangat disayangkan karena ada upaya di masyarakat untuk penggelembungan suara PSI salah satu caranya dengan mengambil suara partai lain.”

“Kami berharap ini jadi perhatian masyarakat, masyarakat sipil agar tidak terjadi kecurangan yang begitu terstruktur, sistematis, masif terkait penghitungan suara ini,” harapnya.

Chico juga berharap agar pemilihan umum (pemilu) yang saat ini tahapannya belum selesai, bisa berlangsung dengan baik meski sejak awal dianggap sebagai pemilu terburuk.



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x