Kompas TV nasional rumah pemilu

Nusron Wahid: Hanya Prabowo yang Komitmen Menjadi Penerus Presiden Jokowi

Kompas.tv - 15 Desember 2023, 23:50 WIB
nusron-wahid-hanya-prabowo-yang-komitmen-menjadi-penerus-presiden-jokowi
Sekretaris TKN Prabowo-Gibran, Nusron Wahid membantah pencalonan Gibran Rakabuming Raka hasil nepotisme dari Presiden Jokowi, Kamis (9/11/2023). (Sumber: KOMPAS TV)
Penulis : Fadel Prayoga | Editor : Iman Firdaus

JAKARTA, KOMPAS TV - Sekretaris Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, Nusron Wahid menyebut, hanya Prabow-Gibran yang bisa menjadi penerus kepemimpinan Presiden Joko Widodo atau Jokowi. 

Hal ini membantah pernyataan Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPP PDI Perjuangan atau PDIP Hasto Kristiyanto yang menyatakan Presiden Jokowi membantu pemenangan Ganjar. 

"Tidak hanya Pak Prabowo. Pak Anies dan Pak Ganjar juga bukan Pak Jokowi. Karena tidak mungkin ada Jokowi kembar. Tapi bisa dipastikan bahwa Pak Prabowo adalah penerus Pak Jokowi, satu-satunya paslon yang berkomitmen melanjutkan kebijakan dan program Pak Presiden Jokowi," kata Nusron kepada wartawan, Jumat (15/12/2023). 

Baca Juga: PDIP Yakin Jokowi Bantu Pemenangan Ganjar di Pilpres 2024, Ini Alasannya

Politikus Partai Golkar itu menjelaskan, komitmen itu dapat terlihat dari visi dan misi Prabowo dan Gibran. 

“Kita berkomitmen melanjutkan semua program yang bermanfaat bagi masyarakat, mulai dari KIS (Kartu Indonesia Sehat), KIP (Kartu Indonesia Pintar), KIP Kuliah, PKH (Program Keluarga Harapan), bantuan sosial, semua akan dilanjutkan dan ditingkatkan." 

"Ini kemudian ditambah dengan Program Makan Siang dan Susu Gratis serta Bantuan Gizi,” katanya. 

Terkait dengan pernyataan Hasto yang menyebut Presiden Jokowi di belakang Ganjar, kata Nusron, keduanya sangat berbeda.

Sebab, Presiden Jokowi tak bersedia menjadi petugas partai seperti Ganjar. 

“Sudah pasti beda antara Mas Ganjar dengan Pak Pak Jokowi. Karena Pak Jokowi menjabat Presiden tidak bersedia menjadi petugas partai. Sementara Mas Ganjar baru dicalonkan sudah menyatakan diri siap jadi petugas partai." 



Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



Close Ads x