Kompas TV nasional hukum

Eks Kasat Narkoba Polres Lampung Selatan Terlibat Jaringan Fredy Pratama, Kapolri: Pasti Kita Tindak

Kompas.tv - 14 September 2023, 15:16 WIB
eks-kasat-narkoba-polres-lampung-selatan-terlibat-jaringan-fredy-pratama-kapolri-pasti-kita-tindak
Foto Arsip. Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo  menegaskan akan menindak tegas anak buahnya yang terlibat dalam jaringan narkoba internasional Fredy Pratama.  (Sumber: Istimewa)
Penulis : Isnaya Helmi | Editor : Iman Firdaus

AKP Andri Gustami, lanjut dia, juga terlibat dalam kasus peredaran narkoba yang menjerat selebgram asal Palembang, Adelia Putri Salma.

"Dia berperan sebagai kurir spesial," ujarnya.

Saat ini, mantan Kasat Narkoba Polres Lampung Selatan AKP Andri Gustami telah dimutasi ke Pelayanan Markas atau Yanma Polda Lampung.

Diketahui terkait sindikat Fredy telah ada 39 tersangka ditangkap. Salah satunya seorang selebgram asal Palembang, Sumsel, bernama Adelia Putri Salma.

"Polri telah memburu jaringan Fredy Pratama ini sejak 2020 sampai 2023. Total ada 408 laporan polisi yang diungkap dengan jumlah tersangka sebanyak 884 orang,” kata Kepala Bareskrim Polri Komjen Polisi Wahyu Widada di Jakarta, Selasa (12/9).  

“Sedangkan 39 tersangka yang ditangkap dalam operasi Escobar Indonesia dimulai dari periode Mei 2023.”

Dalam operasi ini, penyidik berhasil menyita barang bukti kejahatan narkoba serta aset para tersangka jaringan Fredy Pratama dengan nilai keseluruhan mencapai Rp10,5 triliun.

Sementara, master mind Fredy Pratama masih dalam pengejaran. Fredy telah menjadi buron sejak 2014 dan saat ini diduga berada di luar negeri.


 

Baca Juga: Kabareskrim Polri Ungkap Fredy Pratama Kendalikan Bisnis Narkoba dari Thailand!

 




Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x