Kompas TV nasional rumah pemilu

PPP: Pengumuman Bakal Cawapres Ganjar Mungkin Minggu Depan

Kompas.tv - 23 Agustus 2023, 20:45 WIB
ppp-pengumuman-bakal-cawapres-ganjar-mungkin-minggu-depan
Plt Ketua Umum PPP Mardiono. (Sumber: (KOMPAS.com/NICHOLAS RYAN ADITYA/).)
Penulis : Fadel Prayoga | Editor : Deni Muliya

JAKARTA, KOMPAS TV - Plt Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Mardiono mengungkapkan, belum ada waktu pasti ihwal pengumuman bakal cawapres Ganjar Pranowo di Pilpres 2024.

Namun, terbuka kemungkinan bila sosok tersebut akan diumumkan pada pekan depan. 

"Kita tidak ada target 'oh September harus' (mengumumkan bakal cawapres Ganjar), mungkin juga Minggu depan bisa jadi gitu ya," kata Mardiono di kawasan Senayan, Jakarta, Rabu (23/8/2023).

Baca Juga: PSI Resmi Batal Dukung Ganjar Jadi Capres, Berkomitmen Tegak Lurus pada Jokowi

Mardiono menjelaskan, dirinya juga telah berbicara langsung dengan Ketua Umum DPP PDI Perjuangan atau PDIP Megawati Soekarnoputri, untuk mengusulkan Sandiaga sebagai bakal cawapres. 

Menurut Mardiono, Sandiaga sangat layak mendampingi Ganjar Pranowo pada Pilpres 2024.

"Sudah, sudah, sudah, sudah. Jadi apakah itu langsung dan tidak langsung, kemudian apakah tatap muka secara langsung dalam satu forum rapat misalnya, kemudian juga dalam satu forum dalam momen yang tiba-tiba, misalnya kemarin ya berjumpa di Istana pada saat upacara 17 Agustus di Istana juga jumpa ya," katanya. 

"Kemudian saat saya mengahadiri undangan, di mana cucu beliau itu menikah ya, putranya Mas Rizki (Mohammad Rizki Pratama) ya, saya juga hadir di situ juga sempat bincang-bincang juga," sambungnya.

Selain itu, kata dia, kandidat pendamping Ganjar pada pesta demokrasi 2024 harus diperhitungkan secara matang.

Mardiono memastikan juga jika pengumuman bakal cawapres Ganjar tidak menunggu deklarasi dari partai politik (parpol) lain. 

"Yang soal deklarasi (bakal cawapres Ganjar) itu kita tidak akan menunggu parpol lain, itu pasti. Tapi sekali lagi ya yang menjadi keputusan bersama ini haruslah yang betul-betul kita cermati," kata Mardiono.

Sebelumnya, Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDIP Hasto Kristiyanto menyebut, ketua umumnya, Megawati Soekarnoputri akan mengumumkan nama bakal cawapres untuk Ganjar Pranowo pada September 2023 mendatang. 

Ia menjelaskan, partainya dengan seluruh partai politik (parpol) yang mendukung Ganjar di pesta demokrasi nanti masih melakukan diskusi bersama ihwal sosok yang layak untuk mendampingi gubernur Jawa Tengah itu di Pilpres 2024.

Baca Juga: [FULL] Pidato Ganjar di Depan Megawati: Bicara Soal Hilirisasi Hingga Korupsi

"Juli, Agustus bulan penggodokan, pematangan. Kemudian September, tentu saja ini kewenangan ibu ketua umum untuk mengumumkan calon wakil presiden," kata Hasto seperti dikutip dari Kompas.com, Selasa (4/7/2023).



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x