Kompas TV nasional rumah pemilu

Politikus PDIP Ibaratkan NasDem Selingkuh karena Usung Anies Baswedan, Effendy Choirie: Sembrono Itu

Kompas.tv - 10 Mei 2023, 06:05 WIB
politikus-pdip-ibaratkan-nasdem-selingkuh-karena-usung-anies-baswedan-effendy-choirie-sembrono-itu
Politikus PDIP Masinton Pasaribu dalam Kompas Petang, Selasa (9/5/2023) mengibaratkan Partai NasDem sedang berselingkuh karena mengusung Anies Baswedan sebagai calon presiden. (Sumber: Tangkapan layar Kompas TV)
Penulis : Kurniawan Eka Mulyana | Editor : Vyara Lestari

JAKARTA, KOMPAS.TV – Politikus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Masinton Pasaribu mengibaratkan Partai NasDem sedang berselingkuh karena mengusung Anies Baswedan sebagai bakal calon presiden.

Posisi Partai Nasdem yang saat ini masih berada di jajaran koalisi partai politik pendukung pemerintah namun mengusung Anies Baswedan yang kerap mengkritik pemerintah, disebutnya seperti berada di satu kamar dengan dua ranjang.

Menurut Masinton, kritik yang dilontarkan oleh Anies Baswedan terhadap kebijakan pemerintah sesungguhnya mengkritik Nasdem juga.

“Yang perlu kita lihat, memang pertama tentang kritik Anies terhadap pemerintah. Sesungguhnya kita bisa tangkap itu, mengkritik NasDem juga,” tuturnya dalam dialog Kompas Petang, Kompas TV, Selasa (9/5/2023).

Sebenarnya, lanjut Masinton, Anies sedang meminta sikap penegasan dari NasDem dan memanggil NasDem untuk bergabung dengan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Demokrat.

Baca Juga: Surya Paloh Beri Pandangan Positif dan Negatif soal Pernyataan Jokowi Nasdem sudah Beda Koalisi

“Kedua, ini kan seperti berada dalam satu kamar, tapi di kamar yang sama ada dua ranjang, gitu lho, seperti perselingkuhanlah, kira-kira begitu.”

“Nah, tentu Pak Jokowi sebagai pemilik rumah, ya beliau melihat saja perselingkuhan ini. Jadi, apa pun kalau kita lihat, ini kan persoalan sikap politik saja, konsistensi dari itu,” ucapnya.

Artinya, lanjut Masinton, ketika masih sama-sama di pemerintahan, harusnya masih komitmen dengan pemerintahan tersebut.




Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x