Kompas TV nasional peristiwa

Antisipasi Kemacetan, Kakorlantas Pertimbangkan Penerapan Ganjil-Genap di Tol Kalikangkung-Cikatama

Kompas.tv - 24 April 2023, 17:04 WIB
antisipasi-kemacetan-kakorlantas-pertimbangkan-penerapan-ganjil-genap-di-tol-kalikangkung-cikatama
Foto udara sejumlah kendaraan roda empat dari arah Jakarta mengantre untuk dapat memasuki Gerbang Tol Kalikangkung Semarang, Jawa Tengah, Rabu (19/4/2023). (Sumber: Antara)
Penulis : Nadia Intan Fajarlie | Editor : Vyara Lestari

Sebagaimana telah diberitakan sebelumnya, siang ini aturan one way mulai diberlakukan dari Km 414 GT Kalikangkung hingga ke Km 70 GT Cikampek mulai pukul 14.00 WIB.

One way dari KM 414 Gerbang Tol Kalikangkung di Semarang, Jawa Tengah sampai dengan Km 70 GT (gerbang tol) Cikampek akan diberlakukan mulai dari pukul 14.00 pada Senin siang,” kata Kepala Bagian Operasi (Kabagops) Korlantas Polri Kombes Pol Eddy Djunaedi, Senin (24/4).

Selain one way, kata Eddy, pihaknya juga akan memberlakukan rekayasa contraflow dari Km 70 sampai dengan Km 47 Tol Jakarta Cikampek, pada pukul 14.00 WIB.

Baca Juga: Menteri Perhubungan: Angka Kecelakaan Mudik Lebaran 2023 Turun 39 Persen

Adapun imbas dari kebijakan tersebut, penyesuaian kendaraan akan dilakukan dari arah Jakarta menuju ke arah timur seperti Purwakarta, Subang, Cirebon dan wilayah Jawa Tengah serta seterusnya.

Ia menerangkan, pengguna ruas jalan tol Jakarta-Cikampek sampai Km 66 dapat mengambil arah kiri menuju ruas tol Cipularang masuk ke gerbang tol Kalihurip Utama.

Selanjutnya keluar Sadang (Km 76 Cipularang), kemudian melewati Purwakarta melalui jalan arteri.

Sementara untuk ruas jalan tol Jakarta-Cikampek sampai Km 68 exit (keluar) di Dawuan (gerbang tol Kalihurip 1), selanjutnya lewat Purwakarta/Cikampek melalui arteri.

Rekayasa lalu lintas one way dan contraflow ini bertujuan agar tidak terjadi kepadatan volume kendaraan yang menuju Jakarta.


 

 

 



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x