Kompas TV nasional peristiwa

Kepolisian Masih Mencari Penyebab Kebakaran di Depo Pertamina Plumpang

Kompas.tv - 4 Maret 2023, 23:00 WIB
kepolisian-masih-mencari-penyebab-kebakaran-di-depo-pertamina-plumpang
Pemadam kebakaran tampak sedang memadamkan api di Kebakaran Depo Pertamina Plumpang (Sumber: ANTARA/M Risyal Hidayat via Kompas.com)
Penulis : Danang Suryo | Editor : Hariyanto Kurniawan

JAKARTA, KOMPAS.TV - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menegaskan penyebab kebakaran di Depo Pertamina Plumpang, Koja, Jakarta Utara pada Jumat malam (3/3/2023) belum dapat dipastikan.

"Saat ini saya belum bisa menjelaskan karena tim sedang bekerja," ujar Listyo, usai melakukan peninjauan Depo Pertamina Plumpang, Sabtu (4/3/2023), dikutip dari Kompas.com.

Tim gabungan dari Polda Metro Jaya dan Bareskrim Polri dibantu oleh Pusat Laboratorium Forensik (Puslabfor) dan Pusat Indonesia Automatic Fingerprint Identification System (Pusinafis) sebelumnya telah melakukan olah TKP awal dan memeriksa sejumlah pihak.

Mereka yang diperiksa mulai dari pegawai operasional dan manajemen Depo Pertamina Plumpang hingga masyarakat sebagai saksi. Tim gabungan juga mengumpulkan rekaman CCTV yang ada di sekitar lokasi untuk mengetahui penyebab kebakaran.

Baca Juga: Data BPBD DKI: Korban Meninggal Kebakaran Depo Pertamina Plumpang 17 Jiwa, 1.085 Warga Mengungsi

Selanjutnya, tim gabungan akan mendengar keterangan dari saksi ahli untuk menyimpulkan penyebab kebakaran yang menelan belasan korban jiwa.

Menurut Listyo, semua informasi dan data yang terkumpul akan menjadi satu kesimpulan terkait dengan penyebab kebakaran yang terjadi di Depo Pertamina Plumpang.

"Sehingga itu semua akan menjadi satu kesimpulan terkait dengan penyebab terjadinya kebakaran," tuturnya Listyo.

Diberitakan, terjadi kebakaran di gedung Depo Pertamina Plumpang yang terletak di Jalan Tanah Merah Bawah, Kelurahan Rawa Badak Selatan, Kecamatan Koja, Jakarta Utara, Jumat (3/3) malam.

Baca Juga: Wapres Ma’aruf Amin Usul Depo Pertamina Plumpang Dipindah

Api berasal dari ledakan pipa bahan bakar minyak (BBM) yang berada di dalam gedung. Kebakaran tersebut pertama kali dilaporkan pada Pukul 20.11 WIB.

Tak kurang dari 52 unit mobil pemadam kebakaran dan 260 personel pemadam diterjunkan ke lokasi dalam upaya pemadaman api. Pemadaman akhirnya dinyatakan berhasil pada Pukul 02.19 WIB.

Kebakaran di Depo Pertamina Plumpang ini juga menyebabkan area permukiman warga ikut terbakar. Kepolisian terus menginvestigasi kasus ini dan mencari korban yang diduga masih tertimbun.


 



Sumber : Kompas.com


BERITA LAINNYA



Close Ads x