Kompas TV nasional sosial

Mengenang Almarhum Tjahjo Kumolo yang Dulu Bercita-cita sebagai Pegawai Bank

Kompas.tv - 1 Juli 2022, 16:46 WIB
mengenang-almarhum-tjahjo-kumolo-yang-dulu-bercita-cita-sebagai-pegawai-bank
Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN RB) Tjahjo Kumolo. Tjahjo Kumolo yang meninggal dunia, Jumat (1/7/2022) siang dahulunya ternyata sempat bercita-cita sebagai seorang pegawai bank. (Sumber: dok Humas KemenPAN RB)
Penulis : Johannes Mangihot | Editor : Gading Persada

Dalam perjalanannya, Tjahjo Kumolo menjadi salah satu menteri yang tidak diganti oleh Presiden Jokowi.

Ia juga pernah menjabat pelaksana tugas (Plt) Menteri Hukum dan HAM pada 1-23 Oktober 2019 serta pernah menjadi Menteri Pertahanan ad interim pada 5-9 Februari 2019.

Tjahjo menjadi Menteri Pertahanan (Menhan) sementara saat Menhan Ryamizard Ryacudu melakukan perjalanan dinas ke luar negeri.


Di periode kedua pemerintahan Presiden Jokowi, Tjahjo dipercaya memimpin Kemenpan RB di Kabinet Indonesia Maju sejak 23 Oktober 2019. 

Di perpolitikan Tanah Air, Tjahjo dapat disebut sebagai tokoh senior. Kader PDIP ini pernah menjabat sebagai anggota MPR/DPR selama enam periode dari 1987 hingga 2014.

Baca Juga: Mahfud MD Pimpin Pelepasan Jenazah Tjahjo Kumolo di Kantor KemenPAN-RB, Pratikno Irup Pemakaman

Tjahjo terpilih menjadi anggota MPR/DPR dari daerah pemilihan Jawa Tengah sejak 1987-1998 dari Partai Golkar.

Kemudian di tahun 1999 hingga 2014 Tjahjo terpilih kembali menjadi anggota MPR/DPR dari PDIP. 

Pada 1 Oktober 1999 – 27 Oktober 2014. Ia duduk di Komisi I yang membidangi pertahanan, luar negeri, dan informasi di DPR RI sekaligus menjadi Ketua Fraksi PDIP di DPR.

Di tahun 2000, Tjahjo sempat menjabat Wakil Sekretaris Fraksi PDIP DPR RI.

Di PDIP Tjahjo pernah menduduki jabatan Sekretariat Jenderal, pada periode periode 2010-2015.

Baca Juga: Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Mahfud MD: Saya Bersaksi bahwa Almarhum Orang Baik

Sebelumnya Tjahjo ditunjuk Ketua umum PDIP Megawati Soekarnoputri sebagai Ketua DPP Bidang Politik di tahun 2005. Di tahun 1998, Tjajo merupakan Direktur SDM DPP DPIP.




Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x