Kompas TV nasional gaya hidup

Kenali Kecanduan Berita Hoaks atau Doomscrolling dan Cara Menghindarinya

Kompas.tv - 24 Juli 2021, 18:54 WIB
kenali-kecanduan-berita-hoaks-atau-doomscrolling-dan-cara-menghindarinya
Ilustrasi doomscrolling. (Sumber: ABC)
Penulis : Aryo Sumbogo | Editor : Hariyanto Kurniawan

JAKARTA, KOMPAS.TV - Kemajuan teknologi masa kini telah mempermudah dan mempercepat laju penyebaran informasi secara global.

Namun, secara bersamaan, kewaspadaan dalam menyaring informasi juga perlu ditingkatkan karena tak sedikit hoaks atau berita bohong yang beredar di luar sana.

Terlebih di kala pandemi seperti saat ini, intensitas setiap orang dalam berselancar di internet akan semakin meningkat pesat guna memenuhi kebutuhan akan informasi.

Kebiasaan ini pun dapat memicu munculnya fenomena doomscrolling, yakni keadaan di mana orang lebih suka melihat berita-berita negatif dan gampang percaya hoaks.

Baca Juga: 4 Tips Ala Dokter Reisa Agar Anak Betah di Rumah Selama Pandemi Covid-19

Singkatnya, doomscrolling merujuk pada kecenderungan berselancar di internet secara berlebihan dan kemudian didominasi dengan membaca berita negatif.

Dampak dari doomscrolling tentunya dapat mengakibatkan kecemasan dan stres, bahkan kesehatan fisik pelakunya juga bisa terpengaruh.

Untuk itu, berikut catat supaya kita terhindar dari kebiasaan doomscrolling, sebagaimana dilansir dari Kompas.com Sabtu (24/7/2021).

1. Bijak menggunakan media sosial

Tak jarang, banyak di antara kita yang sering kebablasan dalam menggunakan media sosial hingga lupa waktu.

Padahal di ponsel pintar yang kita gunakan, ada fitur untuk merekam waktu yang kita habiskan selama membuka sebuah aplikasi, termasuk media sosial.

Baca Juga: Waspada, Kenali Tanda-Tanda Kecanduan Gadget

Dengan memanfaatkan fitur itu maka kebiasaan tenggelam dalam media sosial, sedikit demi sedikit dapat diminimalisir.

Selain itu, coba juga hindari berselancar di internet pada saat sebelum dan setelah tidur, cara jitunya yaitu dengan menjauhkan ponsel dari tempat tidur.

2. Jaga kesehatan

Guna mengalihkan perhatian dari dunia maya, coba rutinkan diri dengan berolahraga karena dengan begitu senyawa neurotransmiter dalam tubuh akan terlepas dan memberikan efek baik.

Sebagai rekomendasi, olahraga seperti yoga dan meditasi sangat cocok untuk membantu menghilangkan stres.

Jangan lupa, jaga asupan makanan yang sehat dan seimbang untuk tubuh, serta hindari ngemil saat menelusuri internet karena dapat mendorong diri makan secara berlebihan.

Baca Juga: 7 Langkah Aman Pesan Makanan Online Selama Pandemi

3. Selalu berhati-hati

Berhati-hatilah dengan segala hal yang kita lakukan di dunia maya, baik itu membaca, menulis, mengirim gambar, hingga merekam video.

Pastikan berita yang dibaca berasal dari sumber tepercaya dan isinya sudah terkonfirmasi kebenarannya.

Tak lupa, tanamkan pula kebiasaan membaca dan bagikan berita-berita positif kepada teman dan keluarga kita.

4. Cobalah teknik STOP

Jika kita tidak bisa mengendalikan diri untuk berselancar di internet, cobalah teknik STOP.

Jika kita merasa waktu penelusuran kita berlebihan dan sulit berhenti, katakan STOP sekeras mungkin dan beri diri stimulasi fisik di saat yang sama seperti sentuhan kecil di tangan.

Saat kita melakukan ini berulang kali, otak akan terlatih dan paham bahwa itu adalah waktu kita berhenti menelusuri internet.



Sumber : Kompas.com


BERITA LAINNYA



Close Ads x