Kompas TV nasional hukum

Soal Polemik KPK, Harun Al Rasyid: Saya Seorang Anak Diusir Bapak Sendiri Tanpa Melakukan Kesalahan

Kompas.tv - 8 Juni 2021, 04:00 WIB
soal-polemik-kpk-harun-al-rasyid-saya-seorang-anak-diusir-bapak-sendiri-tanpa-melakukan-kesalahan
Harun Al Rasyid siang ini memenuhi panggilan dari KOMNASHAM Rabu 3 Juni 2021. Agenda Harun di KOMNASHAM memberikan keterangan kepada Komisioner KOMNASHAM (Sumber: Yogi Syahrevi / Kompas TV)
Penulis : Tito Dirhantoro

"Agar secepatnya persoalan ini jangan dibiarkan berlarut-larut, polemik ini harusnya segera bisa diselesaikan, dicari persoalan yang terbaik, tentu penyelesaiannya itu tidak boleh merugikan kami."

Baca Juga: Rumah “Raja OTT KPK” Harun Al Rasyid Didatangi Orang Tak Dikenal Beberapa Hari Sebelum TWK

Harun merupakan termasuk dalam 75 pegawai KPK tak lolos TWK ini mengatakan bahwa mereka tidak pernah melakukan kesalahan, serta tidak pernah melakukan perbuatan tercela, bahkan hingga dipidana.

Salah satu pegawai yang masuk dalam tim pemburu Daftar Pencarian Orang (DPO) ini menganalogikan dirinya sebagai anak yang terusir dari rumah sendiri.

"Belum masuk di pikiran apa yang dilakukan pimpinan ini. Belum menemukan ini apa yang dilakukan pimpinan, saya seorang anak diusir oleh bapak sendiri tanpa melakukan kesalahan," ucap Harun.

Baca Juga: Giri Suprapdiono Sebut Tim OTT Andalan KPK Dilibas Tes Wawasan Kebangsaan

Seperti diketahui, Komnas HAM menjadwalkan permintaan keterangan terhadap pimpinan KPK terkait dugaan pelanggaran HAM dalam proses asesmen Tes Wawasan Kebangsaan (TWK) sebagai syarat alih status pegawai KPK jadi Aparatur Sipil Negara (ASN) pada Selasa pagi.

Ketua Komnas HAM, Ahmad Taufan Damanik, mengaku belum bisa memastikan kedatangan pimpinan KPK dalam pemeriksaan tersebut.

"Kami mengundang mereka besok pagi. Tapi tidak tahu apakah mereka akan datang atau bagaimana. Kalau mereka datang kita mau klarifikasi info dan data yang disampaikan pegawai KPK," kata Taufan.

Baca Juga: MAKI Berhadapan dengan KPK dalam Praperadilan SP3 Tersangka BLBI Hari ini

 




Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x