Kompas TV lifestyle kesehatan

5 Tips Mengobati Sakit Gigi saat Berpuasa: Mudah Dilakukan dan Tidak Membatalkan

Kompas.tv - 13 Maret 2024, 04:00 WIB
5-tips-mengobati-sakit-gigi-saat-berpuasa-mudah-dilakukan-dan-tidak-membatalkan
Ilustrasi. Tips mengobati sakit gigi saat sedang berpuasa (Sumber: shurkin_son on Freepik)
Penulis : Almarani Anantar | Editor : Iman Firdaus

JAKARTA, KOMPAS TV - Sakit gigi dapat menyerang siapa saja tanpa memandang waktu, bahkan ketika seseorang sedang menjalankan ibadah puasa.

Biasanya, untuk mengatasi rasa sakit tersebut, seseorang akan segera mengonsumsi obat pereda nyeri atau obat sakit gigi. Namun sayangnya, tindakan tersebut tidak dapat dilakukan selama berpuasa karena dapat membatalkan ibadah tersebut. 

Sehingga, ketika sedang berpuasa, seseorang harus mencari cara lain yang dapat membantu meredakan nyeri gigi tanpa membatalkan berpuasa.

Kabar baiknya, terdapat beberapa cara yang dapat dicoba untuk mengatasi rasa sakit gigi tanpa harus membatalkan puasa, seperti yang dilansir dari berbagai sumber berikut ini.

1. Berkumur dengan Air Garam

Ketika tidak memungkinkan untuk mengonsumsi obat, berkumur dengan air garam dapat menjadi alternatif untuk meredakan nyeri akibat sakit gigi.

Garam dikenal memiliki sifat desinfektan alami yang dapat membantu mengurangi peradangan dan melawan infeksi. Untuk menciptakan larutan, campurkan setengah sendok teh garam ke dalam air hangat, lalu kumur tanpa perlu menelannya.

Cara ini dapat memberikan bantuan sementara dalam mengatasi ketidaknyamanan akibat sakit gigi saat sedang berpuasa.

Baca Juga: 4 Tips Puasa Ramadan bagi Penderita Mag Agar Tak Kambuh dari Dokter UGM

2. Kompres Es

Mengutip dari Stpendentist.com, penggunaan kompres es pada gigi yang mengalami rasa sakit dapat membantu mengurangi ketidaknyamanan selama berpuasa.

Caranya cukup sederhanya, yaitu dengan membungkus beberapa es batu menggunakan selembar handuk, lalu diterapkan pada bagian gigi yang terasa nyeri selama 15 menit.

3. Kompres Hangat



Sumber : Berbagai Sumber


BERITA LAINNYA



Close Ads x