Kompas TV lifestyle kesehatan

Film Horor Ternyata Punya Manfaat bagi Kesehatan, Bisa Atasi Fobia dan Kurangi Stres

Kompas.tv - 13 September 2023, 02:05 WIB
film-horor-ternyata-punya-manfaat-bagi-kesehatan-bisa-atasi-fobia-dan-kurangi-stres
Ilustrasi. Keluarga Tak Kasat Mata adalah salah satu film horor buatan Indonesia yang sudah ditonton banyak orang. (Sumber: Tribunnews)
Penulis : Kiki Luqman | Editor : Vyara Lestari

Menonton film horor dapat membantu mengurangi stres dengan memicu pelepasan adrenalin dan endorfin. Endorfin adalah hormon yang memiliki efek menenangkan dan membuat bahagia. 

Sebuah studi yang diterbitkan dalam jurnal Plos One menemukan bahwa menonton film horor selama 30 menit dapat mengurangi tingkat stres dan kecemasan.

4. Meningkatkan Kesehatan Otak 

Menonton film horor dapat membantu meningkatkan fungsi otak, seperti daya ingat dan pengambilan keputusan.

Sebuah studi yang diterbitkan dalam jurnal NeuroReport menemukan bahwa menonton film horor dapat meningkatkan aktivitas di hippocampus, area otak yang berperan dalam memori dan pembelajaran.

Selain itu, aliran emosi naik dan turun melalui tubuh akan melepaskan banyak hormon bahagia di otak, termasuk dopamin, serotonin, dan glutamat.

5. Membantu Mengatasi Fobia atau Rasa Takut

Banyak terapis menyarankan pasien mereka menonton film horor untuk mengatasi fobia atau ketakutan psikologis.

Film horor berdasarkan kejadian nyata dapat membantu orang mengatasi ketakutan mereka dalam kehidupan nyata, karena lebih mudah bagi penonton memosisikan diri sebagai karakter dalam film.

Film horor juga membangkitkan indra terhadap bahaya.

Baca Juga: Selebgram Ajudan Pribadi Kembali Terseret Masalah, Diduga Jadi Dalang Penipuan 1,6 M

 

 




Sumber : Kompas TV/Healthline


BERITA LAINNYA



Close Ads x