Kompas TV internasional kompas dunia

100 Orang Terjebak di Bekas Rumah Penulis Novel Misteri Agatha Christie, Ini Penyebabnya

Kompas.tv - 16 Juli 2023, 16:39 WIB
100-orang-terjebak-di-bekas-rumah-penulis-novel-misteri-agatha-christie-ini-penyebabnya
Bekas rumah penulis novel misteri terkenal, Agatha Christie, di Greenway, Devon, Inggris. Sekitar 100 orang terjebak di bekas rumah Agatha Christie, Jumat (14/7/2023). (Sumber: Maciej Olszewski/imageBROKER/Shutterstock)
Penulis : Haryo Jati | Editor : Edy A. Putra

DEVON, KOMPAS.TV - Sekitar 100 orang dilaporkan terjebak di bekas rumah penulis misteri terkenal, Agatha Christie.

Insiden tersebut terjadi di bekas rumah Agatha Christie di Greenway, Devon, Inggris, Jumat (14/7/2023).

Namun, penyebab mereka terjebak bukan sesuatu yang misterius seperti di novel-novel Agatha Christie.

Ternyata mereka terjebak karena badai yang mendera daerah itu. Badai membuat pohon tumbang yang akhirnya memblokade jalan menuju properti tersebut.

Baca Juga: Saat Singapura Diguncang Kasus Korupsi, Menteri hingga Konglomerat pun Ditangkap, Ini Identitasnya

Dikutip dari CNN, Caroline Heaven, seorang turis yang mendatangi Greenway, menghubungi media setempat, Devon Live, untuk mengabarkan ada 100 wisatawan terjebak di bekas rumah hiburan Agatha Christie.

British National Trust yang merawat tempat bersejarah tersebut mengumumkan lewat lamannya bahwa sebuah pohon tumbang di satu-satunya jalan menuju Greenway.

Juru bicara British National Trust mengatakan mereka menyadari masih ada pengunjung, staf dan sukarelawan yang tak bisa meninggalkan Greenway.

Ia menambahkan pihaknya telah melakukan segalanya untuk memastikan mereka tetap nyaman sembari menunggu untuk bisa meninggalkan tempat itu.

Heaven mengungkapkan para wisatawan mencoba menyibukkan diri, minum secangkir teh di ruangan rumah tersebut, dan bermain kriket di halaman.

Heaven pun memuji usaha para staf untuk menenangkan wisatawan yang terjebak.

“Mereka melakukan semuanya dengan baik, mereka memberikan kami teh gratis dan berbagai hal,” ucapnya.

Baca Juga: Terungkap Alasan Putin Kirim Pasukan Wagner ke Belarusia, Bisa Mulai Perang Dunia III

Menurut laman British National Trust, Christie kerap menjamu tamunya dengan bermain kriket atau golf, dan membacakan cuplikan dari novel misteri terbarunya.

Turis yang terjebak juga akan diberikan waktu untuk menjelajahi taman bertembok dan rumah perahu terkenal yang menjadi tempat kejahatan dalam novel Christie, Dead Man’s Folly.

Agatha Christie merupakan pengarang sejumlah novel misteri, dengan tokoh utama seorang detektif terkenal asal Belgia, Hercules Poirot.

Sejumlah novelnya yang terkenal pun telah diangkat ke layar lebar, seperti Death on The Nile dan Murder on The Orient Express.


 



Sumber : CNN


BERITA LAINNYA



Close Ads x