Kompas TV entertainment selebriti

Artis Kirana Larasati Mundur dari PDIP Tepat di Hari Kemerdekaan, Ini Alasannya

Kompas.tv - 17 Agustus 2023, 19:08 WIB
artis-kirana-larasati-mundur-dari-pdip-tepat-di-hari-kemerdekaan-ini-alasannya
Kirana Larasati mengundurkan diri dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP). (Sumber: Instagram/@kiranalarasati)
Penulis : Fiqih Rahmawati | Editor : Iman Firdaus

JAKARTA, KOMPAS.TV - Artis Kirana Larasari Hanafiah mengumumkan pengundurkan diri dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), tepat di Hari Ulang Tahun (HUT) ke -78 Kemerdekaan RI, Kamis (17/8/2023).

Kabar ini dibagikan Kirana Larasati melalui akun Instagram pribadinya. Dia mengunggah video yang berisi pernyataan pengunduran diri tersebut.

“Di Hari Kemerdekaan negara Indonesia yang saya cintai ini, saya, Kirana Larasati ingin menyampaikan bahwa saya telah mengundurkan diri dari partai tempat saya bernaung selama ini, PDI Perjuangan,” kata Kirana, Kamis.

Baca Juga: Sebelum Nyanyi Rungkad di Istana, Putri Ariani Minta Dukungan Jokowi untuk Semifinal AGT 2023

Perempuan 35 tahun itu mengungkapkan alasannya mundur dari PDIP. Dia bilang, kesibukan membuatnya tak bisa mengerjakan tugas-tugas sebagai pengurus partai

“Dikarenakan kesibukan-kesibukan saya sehingga saya tidak bisa lagi mengakomodir pekerjaan saya sebagai petugas maupun pengurus partai,” jelas Kirana.

Kirana lantas menegaskan bahwa saat ini dia tidak bergabung dengan partai politik mana pun. Dia mengucapkan terima kasih kepada PDIP.


 

Sebagai informasi, Kirana Larasati bergabung dengan PDIP pada 2019 silam. Kala itu, dia sempat mencalonkan diri dalam Pemilihan Legislatif 2019 daerah pemilihan Jawa Barat I, tetapi tidak terpilih.

Baca Juga: Cakra Khan Minta Maaf Gagal Lanjut di America’s Got Talent 2023, hanya 55 Peserta yang Lolos

Menilik akun Instagramnya, Kirana kerap membagikan kegiatannya sebagai seorang penyelam (diver) dan instruktur selam. Kirana biasanya menyelam di kawasan Jakarta dan Bali.

Sebagai artis, Kirana aktif berakhir pada 2022 lalu dengan membintangi film “48 Jam untuk Indah”.




Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x