Kompas TV entertainment musik

Cara Beli Tiket Presale Online Taylor Swift, Khusus Pemegang Kartu Kredit UOB

Kompas.tv - 5 Juli 2023, 11:02 WIB
cara-beli-tiket-presale-online-taylor-swift-khusus-pemegang-kartu-kredit-uob
Para penggemar Taylor Swift tengah bersiap untuk ticket war penyanyi favorit mereka hari ini, Rabu (5/7/2023). (Sumber: AP Photo/George Walker IV)
Penulis : Dina Karina | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS.TV- Para penggemar Taylor Swift tengah bersiap untuk ticket war penyanyi favorit mereka hari ini, Rabu (5/7/2023).

Penjualan tiket presale dibuka untuk pemegang kartu UOB, Rabu, 5 Juli 2023 pukul 12.00 SGT (11.00 WIB) hingga Jumat, 7 Juli lusa pukul 09.00 SGT (08.00 WIB).

Sedangkan untuk general on sale, penjualan tiket akan dibuka mulai Jumat, 7 Juli, pukul 12.00 SGT (11.00 WIB). Mengutip laman Ticketmaster, penjualan tiket juga akan dilakukan melalui offline dan hotline

Taylor Swift akan menggelar konser bertajuk 'The Eras Tour' selama 6 hari di Singapura. Rencananya, konser akan digelar di National Stadium pada 2, 3, 4, 7, 8, dan 9 Maret 2024.

Berikut adalah cara membeli tiket Taylor Swift secara online saat presale

Baca Juga: Presale Tiket Taylor Swift Dibuka Hari Ini, Berikut Daftar Harga dari Semua Kategori

Cara beli tiket konser Taylor Swift

1. Pastikan sudah memiliki akun di situs Ticketmaster dan masuk melalui laman https://ticketmaster.sg/login. 

2. Siapkan Kartu Kredit UOB yang memenuhi syarat karena nantinya akan diminta untuk memasukkan enam digit pertama nomor kartu. 

3. Kunjungi laman https://ticketmaster.sg/ dan pilih "Taylor Swift". 

4. Calon penonton akan diarahkan ke halaman antrean atau waiting room. Waktu dalam waiting room tidak menentukan posisi di dalam antrean. 

5. Setelah mendapatkan tempat dalam antrean, jangan refresh browser karena akan menyebabkan calon penonton terdorong ke ujung antrean. 

Baca Juga: GBK Dipakai Konser, JIS Tak Layak, Pengamat Sebut Tak Masalah jika Piala Dunia U17 Tidak di Jakarta

6. Saat tiba giliran, calon penonton akan diarahkan ke situs https://ticketmaster.sg/activity/detail/24_taylorswift.

7. Klik "Beli Tiket" dan pilih tanggal konser yang diinginkan. 

8. Ticketmaster kemudian akan melakukan proses autentikasi. Anda yang lolos autentikasi akan menerima tautan pembelian tiket dan kode akses melalui email.


10. Namun jika tidak terpilih, Anda akan masuk dalam daftar tunggu dan sewaktu-waktu dapat menerima tautan pembelian selama tiket masih tersedia.

11. Jika terpilih, dalam proses pembayaran anda akan diminta memasukkan enam digit pertama nomor kartu UOB. 

9. Ikuti langkah-langkah selanjutnya untuk menyelesaikan pembelian tiket. 

Baca Juga: Soal Konser Musik di Indonesia, Pengamat: War Tiket Tidak Fair

Jangan lupa pastikan untuk memasukkan nomor kartu UOB yang masih berlaku untuk pembayaran.

Selain penjualan online, calon penonton juga membeli tiket lewat nomor hotline +65 3158 8588 yang beroperasi Senin-Sabtu pukul 10.00-18.00 waktu setempat. Calon penonton juga bisa membeli tiket secara on the spot lewat outlet Singpost. 




Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x