Kompas TV ekonomi perbankan

Cara Ganti Kartu Debit BCA yang Habis Masa Berlaku, dari Chip Lama ke Baru

Kompas.tv - 12 Desember 2023, 13:59 WIB
cara-ganti-kartu-debit-bca-yang-habis-masa-berlaku-dari-chip-lama-ke-baru
Ada berbagai cara ganti Kartu Debit BCA Chip yang hampir/telah expired dengan yang baru. Mulai dari CS Digital hingga BCA Mobile. (Sumber: Bank BCA)
Penulis : Dina Karina | Editor : Deni Muliya

• Pastikan data yang diisi sudah benar, lalu tekan tombol centang pada bagian pernyataan.

• Setujui pernyataan pengajuan penggantian kartu debit, kotak centang secara otomatis akan berwarna biru, selanjutnya tekan lanjut.

• Masukkan PIN m-BCA dan pengajuan selesai dilakukan. Kartu Debit baru akan segera dikirimkan.

Syarat dan Ketentuan Penggantian Kartu via BCA Mobile

• Nasabah diperbolehkan melakukan penggantian varian (GPN/Mastercard) ataupun tipe kartu (Blue/Gold/Platinum). Pilihan tipe kartu Platinum hanya diperbolehkan untuk nasabah dengan Kartu Debit lama tipe Platinum

• Desain kartu yang dicetak dapat berbeda mengikuti ketersediaan

• Terdapat biaya pengiriman kartu sebesar Rp. 20.000,- / USD 1 / SGD 2 per kartu

• Kartu akan dikirimkan ke alamat yang pengiriman yang telah diisi nasabah.

• Lama waktu pengiriman adalah 3 hari kerja (Jabodetabek) dan 5 hari kerja (di luar wilayah Jabodetabek)

• Untuk keamanan, kartu dikirimkan dalam keadaan nonaktif. Maksimal waktu aktivasi kartu melalui ATM BCA adalah 60 hari sejak pengajuan penggantian kartu.

Penggantian Kartu Debit BCA Chip ini tidak dikenakan biaya alias gratis, apabila dilakukan sejak paling kurang dari atau sama dengan 3 bulan sebelum kartunya expired

"Setelah dapat kartu baru, jangan lupa untuk update data Kartu Debit BCA yang kamu daftarkan di berbagai merchant online dengan Kartu Debit BCA Chip barumu, khususnya untuk merchant-merchant di mana kamu mendaftarkan Kartu Debit BCA Chip lama untuk transaksi yang bersifat recurring," tutur pihak BCA.




Sumber :


BERITA LAINNYA



Close Ads x