Kompas TV ekonomi loker

Hari Terakhir Pendaftaran CPNS dan PPPK 2023, Simak 5 Tips Agar Lolos Seleksi Administrasi

Kompas.tv - 11 Oktober 2023, 12:24 WIB
hari-terakhir-pendaftaran-cpns-dan-pppk-2023-simak-5-tips-agar-lolos-seleksi-administrasi
Tips lolos seleksi administrasi CPNS dan PPPK 2023. (Sumber: ssacsn.bkn,go.id)
Penulis : Fiqih Rahmawati | Editor : Iman Firdaus

JAKARTA, KOMPAS.TV - Pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) akan ditutup pada hari ini, Rabu (11/10/2023) pukul 23.59 WIB.

Pemerintah melalui Badan Kepegawaian Negara (BKN) telah memberikan kesempatan tambahan bagi pelamar untuk mendaftar hingga Rabu, dari yang sebelumnya Senin (9/10).

Setelah melakukan pendaftaran, pelamar akan melewati seleksi administrasi. Keaslian dan kebenaran berkas yang telah dikirim saat pendaftaran akan diverifikasi dan divalidasi.

Untuk itu, penting mengetahui sejumlah tips agar lolos seleksi administrasi. Simak daftarnya.

Baca Juga: Pendaftaran CPNS dan PPPK Ditutup Hari Ini Jam 23.59 WIB, Ini Imbauan dari BKN

Tips Lolos Seleksi Administrasi CPNS dan PPPK 2023

1. Kelengkapan Berkas Pendaftaran

Tak sedikit peserta seleksi administrasi yang gagal pada tahap awal karena mereka mengunggah dokumen pendaftaran yang tidak sesuai atau tidak memenuhi persyaratan yang ditentukan. 

Pastikan untuk memeriksa kembali semua dokumen yang akan Anda unggah, seperti surat lamaran, pernyataan, ijazah, sertifikat pendidik, atau surat tanda registrasi (STR). 

Salah satu kesalahan yang sering terjadi adalah penggunaan satu meterai untuk dua dokumen atau lebih. Selalu pastikan bahwa setiap dokumen memiliki format yang benar sesuai petunjuk yang telah diberikan.

2. Perhatikan Batasan Usia

Setiap posisi jabatan CPNS dan PPPK memiliki batasan usia tertentu, baik usia minimum maupun maksimum. Pastikan untuk memeriksa dengan teliti kriteria usia yang berlaku untuk posisi yang Anda lamar. 

Jangan mendaftar jika Anda tidak memenuhi persyaratan usia yang ditetapkan, karena hal ini dapat mengakibatkan penolakan secara otomatis.

Baca Juga: Jadwal Lengkap Ujian CPNS dan PPPK 2023, Tes SKD, SKB dan Seleksi Kompetensi

3. Sesuaikan Kualifikasi Pendidikan

Kualifikasi pendidikan pelamar harus sesuai dengan formasi yang ditetapkan oleh instansi yang Anda lamar. Pastikan bahwa latar belakang pendidikan Anda sesuai dengan persyaratan yang ditetapkan dalam formasi jabatan yang Anda incar. 

Misalnya, jika suatu posisi memerlukan lulusan S1 Pendidikan Bahasa Indonesia, maka lulusan S1 Sastra Indonesia tidak dapat melamar untuk posisi tersebut.

4. Perhatikan Akreditasi Kampus dan Program Studi

Sertifikat akreditasi yang Anda unggah juga harus sesuai dengan tahun kelulusan Anda, bukan sertifikat akreditasi terbaru. Ini berlaku terutama bagi mereka yang lulus dengan predikat cumlaude. Pastikan bahwa sertifikat akreditasi yang Anda unggah sesuai dengan persyaratan yang telah ditetapkan.

Baca Juga: BKN Perpanjang Pendaftaran CPNS dan PPPK 2023, Kapan Jadwal Pengumuman Seleksi Administrasi?

5. Ukuran Dokumen

Ketika Anda mengunggah dokumen, pastikan bahwa ukuran file dokumen sesuai dengan ketentuan yang telah ditetapkan. Setiap jenis dokumen memiliki batasan ukuran yang berbeda, seperti pasfoto, swafoto, Kartu Tanda Penduduk (KTP), ijazah, sertifikat pendidik, dan transkrip nilai. Pastikan Anda mengikuti panduan yang telah disediakan oleh BKN terkait dengan ukuran dan format dokumen yang diunggah.

Kesalahan kecil dalam tahap administrasi dapat mengakibatkan penolakan langsung. Oleh karena itu, penting untuk memeriksa semua dokumen dan persyaratan dengan cermat sebelum mengunggahnya. 


 

Dengan mematuhi lima tips di atas, Anda akan meningkatkan peluang untuk lolos seleksi administrasi CPNS dan PPPK 2023.

Kesempatan untuk menjadi bagian dari aparatur sipil negara adalah peluang yang berharga. Manfaatkan dengan sebaik-baiknya kesempatan ini dan pastikan Anda memenuhi semua persyaratan yang ditetapkan.




Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x