Kompas TV bisnis ekonomi dan bisnis

2023 Diprediksi Resesi, KFC Hingga Matahari Tetap Yakin Tambah Puluhan Gerai di Indonesia

Kompas.tv - 24 Oktober 2022, 08:02 WIB
2023-diprediksi-resesi-kfc-hingga-matahari-tetap-yakin-tambah-puluhan-gerai-di-indonesia
KFC akan menambah puluhan gerai di 2023. (Sumber: Kontan.co.id/Baihaki)
Penulis : Dina Karina | Editor : Iman Firdaus

JAKARTA, KOMPAS.TV- Banyak pihak yang meramalkan dunia akan dilanda resesi pada 2023. Namun, perusahaan di bidang makanan-minuman dan ritel tetap optimistis dengan menambah gerai di tahun depan.

Seperti PT Fast Food Indonesia (FAST), pengelola gerai restoran ayam goreng cepat saji KFC Indonesia. Perusahaan yang didirikan Dick Gelael itu berencana menambah 25 gerai baru KFC di tahun 2022. Sementara di tahun 2023,  FAST kemungkinan akan menambah 30 sampai 40 gerai baru KFC di Indonesia.

CEO Fast Food Indonesia Eric Leong menyampaikan, sampai saat ini KFC Indonesia sudah memiliki 729 gerai di 34 provinsi Indonesia. Sebagian besar gerai KFC Indonesia menyatu dengan mal atau pusat perbelanjaan yakni sebanyak 221 gerai.

Kemudian, terdapat 212 gerai KFC yang berada di ruko dan 158 gerai yang beroperasi dalam bangunan mandiri atau standalone. Eric mengaku, gerai KFC standalone sejauh ini mendatangkan keuntungan terbesar bagi FAST.

Baca Juga: Tips Hadapi Resesi Ekonomi 2023, Mulai dari Simpan Uang Tunai hingga Lunasi Utang Konsumtif

“Karena waktu operasionalnya lebih lama, jadi kami bisa menggaet lebih banyak konsumen untuk makan di KFC,” kata Eric seperti dikutip dari Kontan.co.id, Senin (24/10/2022).

Ia menjelaskan, ada banyak hal yang jadi pertimbangan FAST ketika menentukan lokasi pembangunan gerai baru. Mulai dari kondisi permintaan, daya beli masyarakat, hingga akses logistik.

Kebutuhan investasi untuk membangun gerai baru KFC juga beragam. Jika hendak mendirikan gerai satu lantai, FAST membutuhkan dana investasi sekitar Rp 6 miliar sampai Rp 12 miliar. Sedangkan jika mau mendirikan gerai dua lantai, maka investasi yang digelontorkan bisa mencapai Rp 14 miliar. Biaya-biaya tersebut sangat dipengaruhi oleh harga tanah setempat, desain, dan material bangunan.

“Investasi tersebut bisa langsung dari kami atau bisa juga melalui kolaborasi kemitraan,” ujar Eric.

Penambahan gerai juga akan dilakukan PT Supra Boga Lestari Tbk (RANC), yang memiliki 6 brand yaitu Ranch Market, The Gourmet, Pasarina, Farmers Market, Farmers Family dan Day2Day.

Baca Juga: Begini Dampak Resesi Dunia ke RI: Tak Masuk Jurang Resesi tapi Pemasukan Negara Turun

Perusahaan yang baru saja diakuisisi Grup Djarum itu tetap berekspansi di 2023, meski ada pelemahan rupiah yang menaikkan harga barang-barang impor dan adanya ancaman resesi ekonomi.

Chief Merchandising & Marketing Officer Maria Suwarni mengatakan,  RANC sebagai perusahaan yang sudah go publik, berkewajiban melakukan pengembangan bisnis, yaitu dengan pembukaan gerai.

"Tiap tahun kami menargetkan pembukaan 4 sampai 5 toko," ucap Maria kepada Kontan.

Sampai saat ini, RANC telah memiliki 70 toko di 15 kota di Indonesia. Terdiri dari 18 Ranch Market, 34 Farmers Market, 2 The Gourmet by Ranch Market, 3 Day2Day by Farmers Market dan 11  Farmers Family by Farmers Market.
Tahun ini RANC akan menambah 4 gerai baru, dimana 3 diantaranya sudah dibuka di Malang.

"Kita baru-baru ini buka 3 gerai di Malang, prospeknya bagus ya. Ke depannya kita tetap akan buka gerai baru di beberapa lokasi, tetapi memang membuka gerai ini tidak semudah itu, terkadang ada kendala dari pihak malnya sehingga kita harus undur lagi pembukaannya," tuturnya.

Baca Juga: Beda dari Resesi Ekonomi, RI Pernah Alami Krisis Ekonomi Parah pada 1998

Perseroan telah menganggarkan dana sebesar Rp 42 miliar untuk merealisasikan pembukaan 4 gerai tersebut yang diambil dari total dana belanja modal tahun 2022. Anggaran dana belanja modal RANC tahun ini sebesar Rp 132 miliar.

Tak mau ketinggalan, peritel PT Matahari Department Store Tbk (LPPF), akan menambah 12-15 gerai Matahari baru pada 2023 dan telah meningkatkan peluang perluasan gerai serta menciptakan lapangan kerja.



Sumber : Antara


BERITA LAINNYA



Close Ads x