Kompas TV regional berita daerah

Jaksa Masuk Pesantren, Cetak Generasi Taat Hukum

Kompas.tv - 15 Februari 2023, 19:11 WIB

PEKALONGAN, KOMPAS.TV - Sebanyak 82 santri pondok pesantren Al Barokah di Desa Bondansari, Wiradesa Kabupaten Pekalongan mendapatkan materi tentang hukum oleh Kejaksaan Negeri setempat. Dalam program jaksa masuk pesantren, narasumber memberikan materi tentang hukum dan ancaman pidana, undang-undang hingga perundungan atau bullying.

 

Program jaksa pesantren merupakan kepanjangan dari jaksa masuk sekolah. Merupakan program Kejaksaan Agung RI dan jajaran Korps Adhyaksa di seluruh Wilayah Indonesia.

 

Program ini bertujuan meningkatkan kesadaran hukum kepada warga negara khususnya masyarakat yang statusnya sebagai pelajar maupun santri. Program jaksa masuk sekolah dan pesantren ditujukan untuk siswa SD, SMP hingga SMA untuk memperkaya pengetahuan siswa terhadap hukum dan perundang-undangan.

 

Serta menciptakan generasi baru taat hukum untuk tujuan kenali hukum jauhkan hukuman. Pengurus daerah LDII Kabupaten Pekalongan menyambut baik dengan program jaksa masuk pesantren. Pasalnya para santri selain mendapatkan ilmu Alquran, juga dapat ilmu hukum langsung dari para jaksa.

 

Berharap dengan adanya program jaksa masuk pesantren bisa membuat para santri lebih berhati hati dalam bertindak sehingga tidak sampai terjerat hukum.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x