Kompas TV olahraga sepak bola

Link Live Streaming Gratis Filipina vs Indonesia di Piala AFF 2022 Malam Ini Pukul 19.30 WIB

Kompas.tv - 2 Januari 2023, 16:36 WIB
link-live-streaming-gratis-filipina-vs-indonesia-di-piala-aff-2022-malam-ini-pukul-19-30-wib
Timnas Indonesia berlatih jelang pertandingan melawan Filipina pada laga penyisihan Grup A Piala AFF 2022 di Stadion Rizal Memorial, Minggu (1/1/2023). Link live streaming gratis Filipina vs Indonesia dapat diakses Senin (2/1/2023) mulai pukul 19.30 WIB. (Sumber: Antara)
Penulis : Rofi Ali Majid | Editor : Edy A. Putra

MANILA, KOMPAS.TV - Link live streaming Filipina vs Indonesia di penyisihan grup A Piala AFF 2022 dapat ditemukan pada akhir artikel ini. Laga Filipina vs Indonesia akan berlangsung Senin (2/1/2023) malam ini mulai pukul 19.30 WIB.

Duel pemungkas grup A di Stadion Rizal Memorial, Manila, Filipina, jadi kesempatan terakhir bagi para anak asuh Shin Tae-yong untuk mengamankan tiket semifinal.

Jelang pertandingan, klasemen terbaru menunjukkan persaingan yang sengit. Thailand (7 poin), Indonesia (7 poin), dan Kamboja (6 poin) masih berpeluang mewakili grup A ke babak empat besar Piala AFF 2022.

Jika malam ini Indonesia melawat ke markas Filipina, Thailand pada waktu yang sama menjamu Kamboja di kandang sendiri. Dua pertandingan tersebut akan menentukan kelolosan.

Oleh sebab itu, jalan terbaik bagi Indonesia untuk lolos adalah mengalahkan The Azkals, julukan Filipina.

Namun, bisa jadi Indonesia hanya butuh minimal hasil imbang, asalkan Thailand tidak kalah dari Kamboja.

Baca Juga: Piala AFF 2022: Kamboja Siapkan Kejutan Lawan Thailand

"Kami datang ke Filipina untuk laga terakhir di grup kami. Lapangan di sini rumputnya berbeda sekali," kata Shin Tae-yong jelang pertandingan, dikutip dari laman resmi PSSI.

"Untuk itu pemain kami harus fokus dan lebih hati-hati masalah cedera. Ini harus ditegaskan ke pemain supaya bisa mendapatkan hasil yang baik," imbuh juru taktik asal Korea Selatan itu.

Pada kesempatan yang sama, Shin Tae-yong juga mengaku optimistis Timnas Indonesia bisa mengalahkan tuan rumah.

Skuad Garuda, kata dia, tak akan menghindari lawan mana pun di semifinal. Vietnam, Singapura, dan Malaysia menjadi tiga kandidat terkuat melaju ke babak empat besar dari grup sebelah.

"Jadi fokus lawan Filipina terlebih dahulu. Karena menurut saya, semua pertandingan di Piala AFF ini seperti final. Kami tidak mau menghindari tim yang akan jadi lawan Indonesia," tegas Shin Tae-yong.

Baca Juga: Piala AFF 2022 Indonesia vs Filipina: Demi Harga Diri, The Azkals Tetap Incar Kemenangan

Head to Head Indonesia vs Filipina

  • 25/11/18: Indonesia vs Filipina 0-0
  • 22/11/16: Indonesia vs Filipina 2-2
  • 25/11/14: Filipina vs Indonesia 4-0
  • 14/08/13: Indonesia vs Filipina 2-0
  • 19/12/10: Indonesia vs Filipina 1-0

Hasil 5 Laga Terakhir Indonesia

  • 29/12/22: Indonesia vs Thailand 1-1
  • 26/12/22: Brunei vs Indonesia 0-7
  • 23/12/22: Indonesia vs Kamboja 2-1
  • 27/09/22: Curacao vs Indonesia 1-2
  • 24/09/22: Indonesia vs Curacao 3-2

Hasil 5 Laga Terakhir Filipina

  • 26/12/22 Thailand vs Filipina 4–0
  • 23/12/22 Filipina vs Brunei 5-1
  • 20/12/22 Kamboja vs Filipina 3-2
  • 14/12/22 Vietnam vs Filipina 1-0
  • 14/06/22 Palestina vs Filipina 4-0

Link Live Streaming Filipina vs Indonesia

Siaran langsung atau live streaming Filipina vs Indonesia dalam laga terakhir Grup A Piala AFF 2022 dapat Anda tonton secara gratis mulai pukul 19.30 WIB malam ini, dengan mengeklik tautan berikut.

Link live streaming Filipina vs Indonesia: [KLIK DI SINI]


 



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x