Kompas TV regional peristiwa

Tim Gabungan Gelar Apel Persiapan Keamanan Jelang Pernikahan Kaesang-Erina

Kompas.tv - 7 Desember 2022, 19:16 WIB
tim-gabungan-gelar-apel-persiapan-keamanan-jelang-pernikahan-kaesang-erina
Komandan Korem 072/Pamungkas Brigjen TNI Puji Cahyono menjelaskan lebih lanjut terkait pengamanan tamu VVIP menjelang pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Sofia Gudono, di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Rabu (7/12/2022). (Sumber: Kompas TV/Eddward S Kennedy)
Penulis : Danang Suryo | Editor : Hariyanto Kurniawan

YOGYAKARTA, KOMPAS.TV - Tim gabungan yang terdiri dari TNI dan Kepolisian bersama tim kesehatan melakukan apel pengamanan very-very important person (VVIP) jelang pernikahan Kaesang Pangarep dengan Erina Sofia Gudono di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Rabu (7/12/2022).

Pantauan Kompas TV di lapangan, setidaknya terdapat ratusan anggota tim gabungan yang tergabung dalam beberapa puluhan peleton mengikuti apel ini. Peleton tersebut tergabung dalam kantong-kantong prioritas pengamanan.

Di belakang peleton juga tampak kendaraan-kendaraan taktis yang rencananya akan digunakan oleh pihak keamanan.

Komandan Korem 072/Pamungkas Brigjen TNI Puji Cahyono menjelaskan kegiatan pengamanan VVIP ini dilakukan menyambut pejabat setingkat Presiden dan Wakil Presiden.

Baca Juga: Selain Larangan Pakai Batik Parang Lereng, Ini Aturan Tamu Undangan Pernikahan Kaesang dan Erina

Pengamanan akan dilakukan di beberapa lokasi mulai dari wilayah Prambanan, Sleman, hingga DI Yogyakarta.

"Pengamanan ini dilaksanakan di beberapa lokasi, mulai dari Prambanan hingga DI Yogyakarta. Pengamanan rute sudah disiapkan, serta objek-objek untuk rombongan VVIP sudah disiapkan," jelasnya Puji kepada wartawan, Rabu.

Keamanan akan dipusatkan di lima titik seperti kediaman Erina Sofia Gudono, rute, Sheraton, Ambarrukmo, hingga Gedung Agung.

Sementara untuk lalu lintas akan diatur oleh pihak Direktorat Lalu Lintas Polda DI Yogyakarta.

Baca Juga: Kontroversi Pakaian Papua yang dikenakan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono, Bagaimana Menyikapinya?



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x