Kompas TV TALKSHOW rosi

Hoax Praktik Jual Beli Organ Alm Brigadir J - NEWS OR HOAX

Kompas.tv - 9 Agustus 2022, 06:07 WIB
Penulis : Anas Surya

KOMPASTV - Setelah dilakukannya otopsi ke-2 kasus kematian Brigadir J beberapa video konferensi pers ataupun pendapat ahli mengenai otopsi, banyak muncul di berbagai platform. sebuah video yang menyatakan hasil otopsi ramai diperbincangkan karena tertulis narasi yang mengklaim bahwa dalam kasus tewasnya Brigadir J terdapat praktik jual beli organ manusia.

Klip video tersebut kebanyakan merupakan video dari kanal youtube Refly Harun. Dalam video tersebut pengacara keluarga Brigadir J, Kamaruddin Simanjuntak menjelaskan sejumlah hasil otopsi ulang jenazah Brigadir J.

Salah satunya yang disampaikan Kamaruddin dalam video ditemukan adanya pernyataan yang disebut bahwa ada praktik jual beli organ manusia dalam kasus tewasnya Brigadir J.

Unggahan tersebut mengaitkan hilangnya otak Brigadir J dengan bisnis jual beli organ, padahal hingga saat ini proses transplantasi bagian kepala masih dianggap hal yang sulit dilakukan dalam dunia Kedokteran.

Jadi, narasi yang menyatakan bahwa dalam kasus tewasnya Brigadir J terdapat praktik jual beli organ manusia adalah tidak benar atau hoaks.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x