Kompas TV nasional peristiwa

Survei LSI: TNI Paling Dipercaya Masyarakat, Presiden Nomor Dua, Parpol Terendah

Kompas.tv - 24 Juli 2022, 15:55 WIB
survei-lsi-tni-paling-dipercaya-masyarakat-presiden-nomor-dua-parpol-terendah
Tentara Nasional Indonesia. (Sumber: Dok. TNI AD)
Penulis : Rofi Ali Majid | Editor : Purwanto

JAKARTA, KOMPAS.TV - Lembaga Survei Indonesia (LSI) merilis hasil survei nasional bertajuk "Persepsi Publik Terhadap Penegakan Hukum, Tugas Lembaga-Lembaga Hukum dan Isu-Isu Ekonomi" pada Minggu (24/7/2022).

Survei digelar pada 27 hingga 5 Juli 2022, diikuti 1.206 responden via telepon. Metode survei yang digunakan LSI adalah Random Digit Dilaing (RDD) atau mengacak nomor telepon sebagai responden.

Tingkat kepercayaan survei disebut mencapai 95 persen dengan margin eror 2,9 persen.

Berdasar hasil yang dirilis, Direktur Eksekutif LSI Djayadi Hanan menyatakan Tentara Nasional Indonesia (TNI) menjadi lembaga negara paling dipercaya masyarakat.

Sebanyak 31 persen masyarakat sangat percaya terhadap TNI dan 58 persen menjawab percaya saja. Jumlah responden yang kurang percaya dengan TNI hanya 9 persen, sementara 1 persen tidak percaya sama sekali dan 1 persen sisanya tidak menjawab.

Dengan demikian, angka kepercayaan masyarakat terhadap TNI mencapai 89 persen.

Sementara pada urutan kedua, terdapat Presiden dengan angka kepercayaan masyarakat 77 persen, disusul Polri (72 persen), Kejaksaan (70 persen), MPR (68 persen) dan Pengadilan (66 persen) serta DPD (54 persen).

Tiga peringkat terbawah dihuni KPK (63 persen), DPR (56 persen) dan Partai poltik (51 persen).

Baca Juga: Sosiolog Sebut Para Remaja yang Memicu Tren Citayam Fashion Week akan Tersingkir

"Nah tingkat kepercayaan ini kalau dibandingkan dengan survei pada awal Mei lalu, untuk Polri stagnan, sebelum isu polisi tembak polisi mengemuka. Jadi apakah isu itu akan berakibat negatif atau tidak, nanti kita lihat pada survei-survei berikutnya," terang Djayadi.

"Sementara tingkat kepercayaan publik pada kejaksaan cenderung meningkat dalam dua bulan terakhir dari 64 persen jadi 70 persen," lanjutnya.

Djayadi juga menyebut kepercayaan publik terhadap pengadilan meningkat dari 60 persen ke 65 persen. 

"Jadi ada peningkatan tingkat kepercayaan untuk kejaksaan dan pengadilan, tetapi KPK menurun," lanjutnya.

Survei LSI terbaru menyebut masyarakat sepakat bahwa Polri, Kejaksaan, Pengadilan dan KPK wajib melakukan evaluasi kinerja.

Berikut tingkat kepercayaan terhadap lembaga negara berdasar hasil survei LSI terbaru:
1. TNI (89 persen)
2. Presiden (77 persen)
3. Polri (72 persen)
4. Kejaksaan (70 persen)
5. MPR (68 persen)
6. Pengadilan (66 persen)
7. DPD (54 persen)
8. KPK (63 persen)
9. DPR (56 persen)
10. Partai Politik (51 persen)

Baca Juga: Berkerumun dan Tak Kenakan Masker, Citayam Fashion Week Ditakutkan Jadi Klaster Penularan Covid-19

 



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x