Kompas TV olahraga kompas sport

Takumi Minamino, Unsung Hero bagi Liverpool yang Enggan Dilupakan Jurgen Klopp

Kompas.tv - 18 Mei 2022, 13:08 WIB
takumi-minamino-unsung-hero-bagi-liverpool-yang-enggan-dilupakan-jurgen-klopp
Takumi Minamino adalah unsung hero bagi Liverpool (Sumber: Situs resmi Liverpool)
Penulis : Dedik Priyanto | Editor : Purwanto

JAKARTA, KOMPAS.TV – Bagi Liverpool, Takumi Minamino adalah unsung hero, seorang pahlawan tanpa tanda jasa yang berada di pinggiran kesuksesan Si Merah menjuarai dua gelar musim ini.

Betapa tidak, pemain kelahiran Izumisano, Jepang, 16 Januari 1995 itu lebih sering menghangatkan bangku cadangan Liverpool dua tahunan ini, khususnya di Liga Primer Inggris. Meski begitu, ia senantiasa tampil prima dan menggila ketika dapat kesempatan.

Ia bahkan baru mendapatkan starter untuk kali pertama musim ini saat melawat ke Saint Mary, Markas Southampton, yang berakhir 2-1 untuk The Reds.

Terakhir, ia jadi starter saat Liverpool melawan Crystal Palace pada 2020 lalu. Pada kesempatan itu, ia pun mencetak gol, sama seperti ketika jadi starter ketika lawan Soton, sapaan Southampton pada Rabu dinihari tadi (17/5/2022).

Dalam laga super penting Liverpool itu, ia mencetak gol penting sekaligus menjaga asa Liverpool menjuarai Liga Inggris.

Jurgen Klopp usai pertandingan mengakui, dirinya telah berbuat jahat tidak memainkannya pemain setinggi 1.74 meter lebih sering di Liverpool.

“Memang sebuah kejahatan ketika tidak memainkan Taki (Takumini Minanimo) lebih sering,” kata Klopp dikutip dari situs resmi klub, Rabu (17/5/2022).

Bahkan ketika menjuarai Piala FA sabtu lalu, ia jengkel pada federasi Inggris yang Cuma membuat medali sedikit saja. Hingga sosok Minamino yang berjasa bagi klub tapi tidak masuk line-up tidak mendapatkan medali.

Sebuah Bukti, Klopp enggan kehilangan dan melupakan jasa-jasa Takumi Minamino.

Taki, Sang Unsung Hero bagi Suporter

Taki, sapaan Takumi Minamanimo sejatinya tidak buruk-buruk amat sebagai pemain supersub di Liverpool.



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x