Kompas TV nasional politik

DPR akan Bahas Jadwal Pemilu 2024 dengan Pemerintah Pada 24 Januari

Kompas.tv - 18 Januari 2022, 18:11 WIB
dpr-akan-bahas-jadwal-pemilu-2024-dengan-pemerintah-pada-24-januari
Wakil Ketua Umum DPP Partai Golkar Ahmad Doli Kurnia di Gedung DPR, Jakarta, Selasa (28/9/2021). (Sumber: Fadel Prayoga/Kompas TV)
Penulis : Fadel Prayoga | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS TV - Komisi II DPR RI akan menggelar rapat bersama Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), para komisioner KPU, Bawaslu, dan Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) pada Senin (24/1/2022).

Adapun agendanya adalah membahas jadwal pelaksanaan Pemilu 2024 mendatang. 

"Kalau tidak ada perubahan jadwal, Komisi II DPR mengundang Mendagri, KPU, Bawaslu, dan DKPP untuk membicarakan tanggal dan tahapan Pemilu 2024 pada Senin (24/1/2022). Kami harapkan setelah rapat tersebut dapat diputuskan jadwal Pemilu 2024," kata Ketua Ketua Komisi II DPR RI Ahmad Doli Kurnia seperti dikutip dari Antara, Selasa (18/1). 

Baca Juga: Hasil Majelis Syura PKS: Tolak Penundaan Pemilu, PT 20 Persen dan Jelaskan Kriteria Capres-Cawapres

Politikus Partai Golkar itu menyebut telah menugaskan Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian untuk segera menyepakati jadwal pelaksanaan pesta demokrasi lima tahunan nanti dengan jajaran penyelenggara pemilu. 

Hal ini karena masih adanya perbedaan pendapat antara pemerintah dan KPU terkait jadwal Pemilu 2024 yaitu apakah di bulan Februari atau Mei 2024.

"Komisi II DPR juga meminta KPU untuk lakukan konsolidasi dengan penyelenggara pemilu lainnya seperti Bawaslu dan DKPP," ujar Ahmad Doli.

Menurut dia, waktu konsolidasi tersebut sudah cukup, sehingga kini waktu yang tepat untuk memutuskan kapan dan bagaimana tahapan pemilu.

Baca Juga: Belum Tahu Pasangan Prabowo, Relawan Dorong Prabowo-Jokowi Pada Pemilu 2024

Apabila sudah ada kesepakatan terkait jadwal dan tahapan Pemilu 2024 antara pemerintah serta penyelenggara pemilu, legislatif akan mendukung keputusan kedua belah pihak tersebut.

"Kedua komponen tersebut terlibat langsung dalam Pemilu 2024 karena yang KPU mengurusi hal teknis pemilu dan pemerintah terkait anggaran penyelenggaraan Pemilu. Partai politik menjadi kontestan dan mereka yang menyiapkan semua tahapan Pemilu," tandasnya.



Sumber : Antara


BERITA LAINNYA



Close Ads x