Kompas TV olahraga kompas sport

Tottenham vs Brentford, Antonio Conte: Latih Spurs Adalah Tantangan Terbesar Saya!

Kompas.tv - 2 Desember 2021, 23:23 WIB
tottenham-vs-brentford-antonio-conte-latih-spurs-adalah-tantangan-terbesar-saya
Antonio Conte siap memimpin Tottenham Hotspur di laga UEFA Conference League melawan Vitesse Arnhem, Jumat (5/11/2021) dini hari WIB. (Sumber: Twitter @SpursOfficial)
Penulis : Gilang Romadhan | Editor : Hariyanto Kurniawan

LONDON, KOMPAS.TV - Antonio Conte akui bahwa melatih Tottenham Hotspur adalah tantangan terbesar yang pernah dia rasakan selama berkarier menjadi pelatih. 

Komentar tersebut diungkapkan oleh Conte jelang duel Tottenham vs Brentford, Jumat (2/12/2021) di Stadion Tottenham Hotspur. 

Ini merupakan laga pekan ke-14 Liga Inggris, tetapi ini merupakan pertandingan ke-13 bagi Spurs, lantaran duel matchday 13 kontra Burnley harus ditunda akibat cuaca buruk. 

Semenjak bergabung menjadi pelatih The Lily Whites pada 2 November silam, Conte sudah memimpin 4 pertandingan. Hasilnya, Spurs menelan 1 kekalahan, 1 hasil seri, serta 2 kemenangan. 

Satu-satunya kekalahan tersebut hadir pada laga terakhir Spurs di ajang Conference League. Mereka takluk dengan skor 1-2 dari klub Slovenia, NS Mura. 

“(Ini) tantangan terbesar saya, ya,” kata Conte dalam konferensi pers jelang laga, Kamis.

"Saya sangat antusias... Sekarang yang paling penting adalah menciptakan basis yang baik dan kemudian membangun sesuatu yang penting."

“Klub, dalam beberapa tahun terakhir, telah tergelincir. Bila saya membandingkan Tottenham dengan ketika saya berada di Chelsea, Tottenham sangat, sangat kompetitif dan tim yang sangat, sangat kuat."

Baca Juga: Tiga Minggu Latih Tottenham, Antonio Conte: Level Klub Ini Tidak Tinggi

“Dan saya pikir kehilangan pemain penting atau seseorang menua dan kemudian memiliki perubahan generasi, saya pikir Tottenham sekarang membayar sedikit untuk ini. Sekarang kita harus menciptakan, memulai lagi … Kita perlu sedikit waktu tetapi saya yakin kami bisa berkembang pesat," ungkap Conte.

Spurs sendiri memiliki rekor yang superior ketika menghadapi Brentford.  Dari 11 duel terakhir, Tottenham belum pernah kalah dari Brentford (8 menang 3 seri). 

Namun, Brentford tidak bisa diremehkan begitu saja. Kendati berstatus sebagai tim promosi, The Bees tampil solid dan tak gentar menghadapi tim besar. 

Arsenal dan West Ham berhasil mereka bekuk, dan tim sekelas Liverpool dapat mereka tahan imbang. 

"Tim seperti Brentford, kami harus waspada karena mereka adalah tim yang secara taktikal sangat terorganisir dan memiliki aspek fisik yang kuat," imbuh Conte. 

Baca Juga: Conte Hitung Ada 4 ‘Raksasa’ di Liga Inggris, Arsenal Tidak Termasuk

 



Sumber : tottenhamhotspur.com


BERITA LAINNYA



Close Ads x