Kompas TV olahraga kompas sport

Dapat Bonus Rp5,5 Miliar, Greysia Polii dan Apriyani Rahayu Bisa Beli Mobil Mewah Ini Secara Cash

Kompas.tv - 13 Agustus 2021, 14:58 WIB
dapat-bonus-rp5-5-miliar-greysia-polii-dan-apriyani-rahayu-bisa-beli-mobil-mewah-ini-secara-cash
Greysia Polii/Apriyani Rahayu berhasil mempertahankan tradisi medali emas Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020 usai mengalahkan wakil Tiongkok di final bulutangkis ganda putri, Senin (2/8/2021). (Sumber: BWF)
Penulis : Johannes Mangihot | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS.TV - Pasangan ganda putri bulu tangkis Indonesia, Greysia Polii dan Apriyani Rahayu mendapat bonus Rp5,5 miliar atas prestasi yang didapat keduanya di Olimpiade Tokyo 2020.

Bonus Rp5,5 miliar untuk peraih medali emas di Olimpiade Tokyo 2020 ini diberikan langsung Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Bogor, Jawa Barat, Jumat (13/8/2021).

Presiden Jokowi menyampaikan terima kasih kepada prestasi yang diraih Greysia dan Apriyani di ajang pesta olahraga multieven tingkat internasional tersebut. 

Baca Juga: Greysia-Apriyani Bawa Pulang Bonus Rp 5,5 Miliar dari Jokowi

Presiden menilai Greysia dan Apriyani telah berhasil melanjutkan tradisi medali emas Indonesia di olimpiade dari cabang bulu tangkis. 

"Sekali lagi selamat kepada para juara, medali emas yang diraih oleh ganda putri Greysia Polii dan Apriyani Rahayu," ujar Presiden dalam sambutannya. 

Greysia Polii dan Apriyani Rahayu adalah satu-satunya atlet yang mempersembahkan medali emas bagi Indonesia di ajang olahraga internasional empat tahunan itu. 

Dalam Olimpiade Tokyo 2020, Indonesia mendapatkan satu medali emas, satu perak dan tiga perunggu.

Baca Juga: Terima Kontingen Olimpiade Tokyo di Istana, Jokowi: Saya Bangga atas Perjuangan Saudara-Saudara

Selain ke Greysia dan Apriyani, bonus juga diberikan untuk para atlet lainnya. 

Eko Yuli Irawan, peraih medali perak cabang olahraga angkat besi kelas 61 kilogram mendapat bonus sebesar Rp2,5 miliar.

Kemudian tiga atlet peraih medali perunggu mendapatkan bonus senilai Rp1,5 miliar. 



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x