Kompas TV video sinau

Trik Membersihkan Layar Laptop

Kompas.tv - 31 Juli 2021, 20:33 WIB
Penulis : Sunbhio Pratama

KOMPAS TV- Sejak peraturan bekerja atau sekolah dari rumah mulai dijalankan, laptop menjadi sarana yang paling banyak digunakan. Membersihkan peralatan elektronik ini perlu berhati-hati.

Sebab, beberapa jenis layar laptop memerlukan pembersihan berbeda.

Jangan lupa juga buka buku pedoman dari pabrikan laptop. Baca cara dan peraturan untuk membersihkannya, selalu jaga kelembapan layar laptop,gunakan pula kain yang tidak menimbulkan abrasi pada layar laptop yang anda miliki. Karena pembersih apa pun yang mengandung amonia akan meninggalkan lapisan tipis serta pembersih dari sabun dan air dapat menyebabkan kerusakan. Maka dari itu, untuk membersihkan laptop, sebaiknya memakai cuka putih atau air suling.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x