Kompas TV nasional sapa indonesia

Jokowi Resmikan PNRI, Perpustakaan Tertinggi di Dunia

Kompas.tv - 18 September 2017, 16:20 WIB
Penulis : Desy Hartini

Presiden Joko Widodo telah meresmikan kembali Perpustakaan Nasional Republik Indonesia (PNRI), Kamis (14/9). Perpustakaan ini bahkan diklaim sebagai perpustakaan tertinggi di dunia. PNRI dulunya hanya terdiri dari 3 lantai, namun kini perpustakaan nasional terdiri dari 27 lantai.

Berdiri di atas lahan seluas 11.975 meter persegi, gedung ini memiliki keunikan dan spesifikasi di setiap lantainya. Salah satunya adalah lantai khusus anak dan lantai lain yang menarik, yakni lantai untuk budaya nusantara mancanegara dan juga bacaan umum.

Perpustakaan nasional ini juga memiliki fasilitas yang beragam, seperti ruang baca yang dikhususkan untuk tunanetra dan lansia. PNRI akan dibuka untuk publik mulai 6 Oktober 2017. Diharapkan pun semakin banyak masyarakat Indonesia yang mengunjungi perpustakaan dan tentunya akan berimbas ada peningkatan minat baca pada anak-anak.

 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x