> >

Dihadang oleh Pendemo BBM, Pengendara di Makassar Marah-marah

Vod | 3 September 2022, 01:27 WIB

MAKASSAR, KOMPAS.TV - Di Makassar, Sulawesi Selatan, sejumlah mahasiwa turun ke jalan untuk menolak rencana kenaikan harga BBM subsidi.

Unjuk rasa sempat memancing amarah pengguna jalan.

Para pengendara ini marah, karena tidak bisa melintasi Jalan Sultan Alauddin, yang ditutup oleh demonstran.

Para pengendara harus menunggu lama, karena sejumlah mahasiswa menutup jalan saat unjuk rasa.

Bahkan, demonstran menghentikan paksa truk di jalan untuk dijadikan panggung orasi.

Bagi mahasiswa, opsi kenaikan harga BBM subsidi tidak tepat karena dapat berdampak besar bagi rakyat.

Baca Juga: Siswi SMP di Halim Jakarta Timur Jadi Korban Percobaan Penculikan Modus Beri Tumpangan Pulang

Penulis : Pompe-Sinulingga

Sumber : Kompas TV


TERBARU