> >

Gubernur Khofifah Fasilitasi Pekerja Migran Asal Jatim yang Pulang Kampung dari Luar Negeri

Berita daerah | 12 Mei 2020, 14:27 WIB
Ilustrasi para buruh atau pekerja migran Indonesia (Tenaga Kerja Indonesia/TKI) yang menghuni barak-barak kontrakan (kongsi) di Kawasan Kuang dan Sungai Buluh, Selangor, Malaysia, Kamis (23/4/2020). (Sumber: Dok relawan PCIM Malaysia)

Hal itu untuk mengisolasi para migran yang positif jika dilakukan rapid test nantinya.

Baca Juga: 34.000 Pekerja Migran dan ABK Pulang ke Indonesia, Jokowi: Protokol Kesehatan Harus Ketat!

Khofifah mengungkapkan, sebetulnya di Jawa Timur ini tak pernah berhenti adanya pemulangan pekerja migran Indonesia dari luar negeri.

Karena memang mereka para pekerja migran telah habis masa kontrak kerjanya di luar negeri.

“Terutama yang banyak dari Malaysia, sekarang ini ada dari Hongkong,” katanya. 

Dalam catatannya, setiap minggu terdapat ratusan pekerja migran Indonesia asal Jatim yang pulang ke kampung halaman.

Setidaknya minggu lalu tercatat ada 375 pekerja migran dari Malaysia dan Hongkong yang pulang kampung.

Penulis : Deni-Muliya

Sumber : Kompas TV


TERBARU