> >

Wakil Bupati Rokan Hilir Riau Digerebek di Hotel, Polisi: Wanitanya PNS Kabupaten

Sumatra | 26 Mei 2023, 14:50 WIB
Ilustrasi. Wakil Bupati Rokan Hilir, Provinsi Riau, Sulaiman, digerebek anggota kepolisian di sebuah hotel mewah di wilayah Pekanbaru bersama seorang wanita, Kamis (25/5/2023) malam. (Sumber: Nusabali.com)

ROKAN HILIR, KOMPAS.TV - Wakil Bupati Rokan Hilir, Provinsi Riau, Sulaiman, digerebek anggota kepolisian di sebuah hotel mewah di wilayah Pekanbaru bersama seorang wanita, Kamis (25/5/2023) malam.

Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Riau Kombes Pol Asep Darmawan mengatakan pihaknya sedang melakukan penyelidikan terhadap kasus penggerebekan itu.

"Bukan (istri Wabup). Wanitanya itu seorang PNS di kabupaten itu juga," tutur Asep, Jumat (26/5/2023), dikutip dari Tribunsumsel.com.

Baca Juga: Ngeri! Pria di Ngawi Nekat Lukai Selingkuhannya, Ternyata Ini Penyebabnya

"Iya, intinya terkait hal itu masih proses penyelidikan," lanjutnya.

Asep mengatakan wanita yang diamankan dalam penggerebekan itu masih diperiksa secara intensif di markas Polda Riau bersama Sulaiman.

Berdasarkan informasi yang dihimpun Tribunpekanbaru.com, wanita tersebut menjabat sebagai kepala bidang (kabid) di Dinas Pendapatan Daerah atau Dispenda.

Hal ini pun dibenarkan oleh Asep saat ditanyakan kepadanya.

"Iya betul," papar Asep.

Baca Juga: Petugas Ditpolair Rokan Hilir dan TNI AL Berhasil Pindahkan Paus yang Terdampar ke Tengah Laut!

Penulis : Kiki Luqman Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Tribunsumsel.com


TERBARU