> >

Hanyut dan Terombang-ambing di Laut Selama 2 Hari, Seorang Nelayan di Maluku Ditemukan Selamat

Peristiwa | 14 Februari 2023, 14:44 WIB
Seorang nelayan bernama Hendra Renata (45) yang hilang di sekitar Perairan Pulau Pisang, Kepulauan Banda, Jumat (10/2/2023), ditemukan oleh ABK kapal tanker, Minggu (12/2/2023) (Sumber: Basarnas Ambon via Kompas.com)

AMBON, KOMPAS.TV  - Seorang nelayan bernama Hendra Renata (45) yang hilang di sekitar Perairan Pulau Pisang, Kepulauan Banda, Jumat (10/2/2023), ditemukan selamat.

Nelayan asal Desa Kampung Baru, Kecamatan Banda, Kabupaten Maluku Tengah, Maluku tersebut awalnya berlayar dengan perahu bersama temannya, La Ego (45).

Keduanya berniat menyalakan lampu di rumpon, namun di tengah perjalanan, mesin perahu mengalami gangguan hingga akhirnya hanyut.

Menurut Kepala Kantor Basarnas Ambon Mustari Hendra, saat itu Renata dan La Ego hanyut, namun La Ego ditemukan selamat di atas rumpon.

Baca Juga: Bocah 11 Tahun Hanyut di Sungai Bedadung Saat Bermain Bola

“Teman korban La Ego ditemukan selamat di atas rumpon pada hari yang sama, sedangkan Hendra hanyut dengan perahu,” kata Mustrai kepada Kompas.com, Selasa (14/2/2023).

Tim SAR gabungan bersama warga setempat kemudian bergegas mencari Hendra ke lokasi tempat korban dinyatakan hilang.

 

Namun, hingga keesokan harinya korban tak ditemukan.

Pada hari Minggu (12/2/2023), korban ditemukan terombang-ambing oleh awak kapal tanker pengangkut BBM, MT Alice XXV, yang sedang melintas di Laut Banda.

Penulis : Kurniawan Eka Mulyana Editor : Iman-Firdaus

Sumber : kompas.com


TERBARU