> >

Jurnalis Perempuan Alami Pelecehan Seksual saat Laga PSS vs Borneo FC di Piala Presiden 2022

Peristiwa | 8 Juli 2022, 10:41 WIB
Foto ilustrasi pelecehan seksual. Seorang jurnalis perempuan mengalami dugaan pelecahan seksual yang dilakukan seorang suporter saat laga Piala Presiden 2022 yang mempertemukan PSS vs Borneo FC pada leg pertama babak semifinal di Stadion Maguwoharjo, Sleman, DI Yogyakarta, Kamis (7/7/2022) malam. (Sumber: Pixabay)

Di tempat yang sama, Humas PSS James Purba membenarkan peristiwa dugaan pelecehan seksual yang terjadi di tribun sebelah barat Stadion Maguwoharjo tersebut. 

"Kami mengutuk keras tindakan pelecehan yang dilakukan oleh salah satu suporter PSS ini. Sekali lagi kami tidak mentolerir apapun tindakan pelecehan yang dilakukan oleh siapapun di stadion," kata James yang juga mendampingi korban hingga ke Polsek Depok Timur.

James juga menyesalkan sekaligus mengecam peristiwa buruk yang menimpa perempuan yang hadir langsung di stadion saat pertandingan.

Baca Juga: Orang Tua, Lakukan Hal Ini agar Anak Terhindar dari Pelecehan Seksual

Menurut dia, PSS tetap berkomitmen untuk menolak segala bentuk pelecehan seksual seperti yang selama ini dikampanyekan klub dan komunitas suporter. 

Bahkan, lanjutnya, pihak PSS tidak hanya akan memasukkan pelaku pelecehan seksual ke dalam daftar hitam agar tak boleh masuk stadion, namun juga akan menyerahkan proses hukum kepada kepolisian. 

“Tidak hanya banned, larangan masuk stadion tapi jelas pidana bagi pelakunya. Kami tegas untuk hal itu dan tidak akan main-main, kami bekerja sama dengan polisi, jadi jangan sampai terjadi lagi,” tandas James.

Penulis : Gading Persada Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Kompas TV


TERBARU