> >

Terungkap Pemilik Sepatu Putih yang Diendus Anjing Pelacak pada Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang

Kriminal | 5 September 2021, 10:23 WIB
Suasana terkini lokasi kejadian pembunuhan yang berlokasi di Kampung Ciseuti, Desa/Kecamatan Jalan Cagak, Kabupaten Subang, Jawa Barat, Senin (30/8/2021). (Sumber: TribunJabar.id)

Sebelumnya, polisi menemukan petunjuk baru dalam kasus pembunuhan Tuti dan Amalia berupa sepatu berwarna putih. 

Sepatu putih tersebut ditemukan oleh anjing pelacak yang dikerahkan oleh petugas gabungan Polres Subang dan Polda Jawa Barat pada saat olah tempat kejadian perkara (TKP) tambahan pada Senin (30/8/2021).

Dari temuan sepatu putih itu, polisi sebelumnya sempat menduga kalau pelaku kabur ke belakang rumah Tuti setelah melakukan aksi pembunuhan.

Baca Juga: Terkuak! Ini Sosok Lain yang Punya Akses Rumah Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang

Meski sepatu putih ini telah menjadi petunjuk baru, tapi polisi belum mengambil kesimpulan mengenai pemilik dari sepatu tersebut.

Selain sepatu putih, Polisi menemukan petunjuk baru lainnya berupa bekas tanah di tubuh korban Amalia. Hal itu berdasarkan hasil autopsi.

Selain itu, hasil autopsi juga menunjukkan bahwa Amalia mengalami patah tulang di bagian tengkorak dan luka memar.

Luka tersebut diduga akibat pukulan benda tumpul berupa papan penggilasan cucian. Sebab, saat ditemukan terdapat bercak darah di papan tersebut.

Baca Juga: Kerap Disudutkan, Istri Muda dari Suami Korban Pembunuhan di Subang Disebut Alami Depresi

Sementara itu, Direktur Ditreskrimum Polda Jabar, Kombes K Yani Sudarto, menuturkan olah TKP tambahan tersebut dilakukan untuk memeriksa barang bukti yang diperkirakan terkait dengan kejadian.

Dalam olah TKP tersebut juga dihadirkan beberapa orang saksi yang untuk melengkapi hasil penyelidikan polisi.

"Hasilnya ya belum, masa langsung. Periksa barang bukti yang diperkirakan terkait dengan kejadian ini. Ada beberapa saksi yang dihadirkan," kata Kombes Yani Sudarto.

Baca Juga: Petunjuk Baru Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang, Bekas Tanah di Tubuh Korban dan Sepatu Putih

 

Penulis : Tito Dirhantoro Editor : Purwanto

Sumber : TribunJabar


TERBARU