> >

Daftar Vaksinasi Covid-19 di Yogyakarta Kini Pakai Aplikasi, Begini Caranya!

Update corona | 10 Juli 2021, 17:49 WIB
Pendaftaran vaksinasi COVID-19 di Kota Yogyakarta kini dilayani melalui aplikasi Jogja Smart Service (JSS), termasuk pendaftaran vaksinasi untuk anak 12-17 tahun. (Sumber: Kompastv/Ant)

YOGYAKARTA, KOMPAS.TV - Satgas Penanganan Covid-19 Yogyakarta merilis aplikasi untuk mempercepat pelaksanaan vaksinasi Covid-19. Aplikasi anyar itu dinamai Jogja Smart Service (JSS).

Ketua Harian Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Yogyakarta Heroe Poerwadi mengatakan, JSS tersebut akan memudahkan pendaftaran vaksin. 

“Layanan pendaftaran secara daring ini sudah dibuka per hari ini. Langsung ada 32 warga yang mendaftar,” kata Heroe dikutip dari ANTARA, Sabtu (10/7/2021).

Adapun syarat untuk bisa mendaftar vaksinasi di aplikasi JSS adalah warga Kota Yogyakarta yang sudah berusia minimal 12 tahun. "Pendaftaran secara daring ini sekaligus menandai dimulainya vaksinasi untuk anak di Kota Yogyakarta," jelasnya. 

"Perlu diingat, jika usianya kurang dari sehari saja, tidak bisa mendaftar. Tunggu sehari lagi baru mendaftar,” terang Heroe.

Dengan kemudahan untuk melakukan pendaftaran, Heroe berharap segera terbentuk kekebalan komunal di Kota Yogyakarta yaitu sekitar 300.000 penduduk atau 70 persen dari populasi.

Baca Juga: Temukan Kemacetan di Yogyakarta Akibat Penyekatan PPKM Darurat, Ini Komentar Kapolri Listyo Sigit

Untuk cara menggunakannya, warga cukup membuka aplikasi JSS dan memilih menu kesehatan. Kemudian memilih menu pendaftaran vaksin dengan mengisi beberapa data yang diperlukan.

Pengisian data diharapkan dapat dilakukan kurang dari 10 menit agar pendaftaran tidak dianggap batal.

Lewat pendaftaran vaksinasi daring tersebut, Heroe berharap masyarakat semakin dimudahkan untuk mengakses program vaksinasi.

Di aplikasi JSS, warga bebas memilih lokasi dan waktunya pelaksanaan vaksin.

Penulis : Hedi Basri Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Kompas TV


TERBARU