> >

Update Kerusakan Pascagempa Bermagnitudo 5,9 yang Gunjang 8 Wilayah di Jawa Timur

Berita daerah | 22 Mei 2021, 14:40 WIB
BPBD Provinsi Jawa Timur melakukan peninjauan lapangan dengan mengunjungi warga terdampak gempa, Jumat (21/5). (BPBD Provinsi Jawa Timur) (Sumber: doc. BNPB)

JAWA TIMUR, KOMPAS.TV - Gempa bermagnitudo 5,9 yang guncang Jawa Timur pada hari Jumat (21/5/2021) pukul 19.00 WIB, mengakibatkan sejumlah kerusakan dan dua korban jiwa.

Melansir laman Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) per Sabtu (22/5/2021), gempa yang guncangannya terasa hingga Yogyakarta itu mengakibatkan 2 korban luka-luka. Masing-masing luka berat dan luka ringan.

Untuk korban luka berat telah mendapatkan perawatan di fasilitas kesehatan Tirta Husada Wonotiro.

Sementara itu, kerusakan rumah warga mencapai 154 yang tersebar di wilayah Jawa Timur.

Rinciannya, rumah rusak berat 4 unit, rusak sedang 8, dan rusak ringan 142.

Selain rumah warga, kerusakan juga terjadi pada 1 Rumah Sakit dengan kondisi rusak ringan.

Baca Juga: Kakek dan Anak 2 Tahun Selamat dari Gempa Jawa Timur

Lebih rinciannya, kerusakan di 8 kabupaten dan kota di Provinsi Jawa Timur: Kabupaten Malang, 1 unit rumah rusak berat, 26 unit rumah rusak ringan dan 5 unit fasilitas umum rusak ringan.

Kabupaten Blitar, 2 unit rumah rusak berat, 6 unit rumah rusak sedang, 95 unit rumah rusak ringan, 9 unit fasilitas umum rusak ringan, dan 1 unit fasilitas umum rusak sedang.

Kabupaten Lumajang, 18 unit rumah rusak ringan dan 1 unit rumah rusak berat.

Penulis : Hedi Basri Editor : Deni-Muliya

Sumber : Kompas TV


TERBARU