> >

Menkes Tingkatkan Cakupan Vaksinasi Covid-19 bagi Lansia di Jabar Lewat Gebyar Vaksinasi

Update corona | 19 Mei 2021, 04:00 WIB
Gebyar Vaksinasi untuk Lansia oleh Kemeterian Kesehatan di Kabupaten Bandung, Selasa (18/5/2021). (Sumber: Doc. Kemenkes)

BANDUNG, KOMPAS.TV - Menteri Kesehatan (Menkes), Budi Gunadi Sadikin, menyebut cakupan vaksinasi Covid-19 bagi lansia di Jabar baru mencapai 8%.

Untuk meningkatkan cakupan vaksinasi Covid-19 bagi lansia di wilayah tersebut, Kementerian Kesehatan (Kemenkes) bersama Pemerintah Daerah Jawa Barat menyelenggarakan "Gebyar Vaksinasi" bagi lansia.

Baca Juga: [TOP3NEWS] Vaksinasi Gotong Royong, Swab Antigen Door to Door, Demo Palestina

Melalui Gebyar Vaksinasi itu, Budi mengajak pemerintah dan semua pihak terkait untuk bisa menjemput bola dengan melakukan vaksinasi kepada lansia sebagai kelompok rentan Covid-19.

“Risiko tinggi dan wafatnya juga bisa tinggi. Jadi, tolong dengan adanya program ini (Gebyar Vaksinasi) yuk kita lebih agresif vaksinasi lansia. Mereka orang-orang yang harus kita lindungi,” kata Budi dikutip dari laman resmi Kementerian Kesehatan RI, Selasa (18/5/2021).

Budi juga meminta kepada pemerintah Jawa Barat untuk membantu meningkatkan cakupan vaksinasi Covid-19 bagi lansia secara nasional, terutama di bulan Juli sampai Desember 2021.

Menurut Budi, tidak banyak lagi alasan untuk tidak mengejar target vaksinasi nasional, karena jumlah vaksin secara keseluruhan yang tersedia 3 kali lipat lebih banyak dari yang tersedia saat ini.

“Sekarang, kalau kita bisa memvaksin 500 ribu per hari, Juni sampai Desember harus 1,5 juta per hari,” ucap Budi.

Baca Juga: Vaksinasi Lansia Dekatkan Lokasi Penyuntikan

Untuk cakupan vaksinasi lansia di Jabar, diperkiraan harus mencapai 230 ribu lansia per hari. Namun, saat ini cakupan di Jabar paling tinggi sebanyak 80 ribu per hari.

Penulis : Hedi Basri Editor : Tito-Dirhantoro

Sumber : Kompas TV


TERBARU