> >

Setelah Gempa Malang, BMKG: Warga Jatim Waspada Hujan Disertai Petir Selama 3 Hari

Sosial | 11 April 2021, 16:58 WIB
Ilustrasi hujan. Prakiraan cuaca BMKG hari ini. (Sumber: KOMPAS.com/ANDREAS LUKAS ALTOBELI)

Baca Juga: Waspada Cuaca Ekstrem, Ini Penjelasan BMKG Terkait Posisi Siklon Tropis Seroja dan Odette

Mengingat hujan dengan intensitas sedang hingga lebat, yang dapat disertai petir dan angin kencang sesaat di sejumlah wilayah Jatim ini, dikhawatirkan dapat memicu longsor pada lereng-lereng rawan dan rapuh akibat gempa bumi, dan selanjutnya dikhawatirkan dapat memicu banjir bandang.

BMKG mengimbau masyarakat di berbagai wilayah Jatim untuk mewaspadai tanah longsor dan banjir bandang.

“Mohon waspadai potensi longsor dan banjir bandang jika terjadi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat setelah terjadi gempa,” kata Kepala BMKG Dwikorita Karnawati seperti yang dikutip dari laman Setkab, Minggu (11/4/2021).

BMKG mengimbau masyarakat untuk menghindari lereng dan berada di lembah sungai apabila terjadi hujan.

Namun, Dwikorita mengimbau masyarakat untuk tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya.

Masyarakat juga diimbau menghindari bangunan yang retak atau rusak diakibatkan oleh gempa. 

Baca Juga: BMKG: Ada Siklon Tropis Odette, Waspada Gelombang Tinggi di Pantai Selatan Jawa

Penulis : Isnaya Helmi Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Kompas TV


TERBARU