> >

Resmi Jadi WNI, Ivar Jenner Tak Sabar Gabung TC Timnas Indonesia

Sepak bola | 22 Mei 2023, 21:14 WIB
Ivar Jenner dan Rafael Struick telah merampungkan proses naturalisasi dan resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI). (Sumber: PSSI)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Ivar Jenner dan Rafael Struick telah merampungkan proses naturalisasi dan resmi menjadi warga negara Indonesia (WNI). 

Keduanya mengambil sumpah kewarganegaraan di Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kanwil Kemenkumham) DKI Jakarta pada Senin (22/5/2023). 

Ivar Jenner mengaku sangat bahagia dengan selesainya proses naturalisasi ini. 

Pemain yang saat ini membela klub Belanda FC Utrecht II itu juga mengucapkan terima kasih kepada Ketua Umum PSSI Erick Thohir dan pemerintah Indonesia. 

"Ini adalah hari yang luar biasa. Saya ingin berterima kasih kepada Ketum PSSI, juga pemerintah Indonesia," kata Ivar Jenner, dilansir dari laman resmi PSSI.

Baca Juga: Ivar Jenner dan Rafael Struick Resmi Jadi WNI, Suntikan Kekuatan Timnas Indonesia

"Saya tidak bisa mendeskripsikan perasaan saya saat ini, tetapi saya sangat senang. Terima kasih banyak," sambungnya. 

Pemain 19 tahun yang berposisi sebagai gelandang tengah itu juga sudah tidak sabar bergabung dengan pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia. 

"Saya berjanji akan memberikan segalanya untuk negara ini, negara kita. Saya sudah tidak sabar ingin bergabung dengan tim dalam pemusatan latihan," ucap Ivar Jenner. 

"Sama seperti Ivar, saya sudah tidak sabar juga untuk melakukan pemusatan latihan bersama Timnas Indonesia," pungkasnya. 

Sementara itu, Erick Thohir memberi selamat kepada Ivar dan Rafael Struick atas selesainya proses panjang perpindahan kewarganegaraan ini. 

Baca Juga: Shayne Pattynama Siap Bela Timnas Indonesia Usai Resmi Jadi WNI!

Pria yang juga menjabat sebagai Menteri BUMN RI ini juga menegaskan, kepindahan federasi Ivar dan Rafael tengah diproses, dari KNVB ke PSSI, sebelum dapat membela Timnas Indonesia. 

"Alhamdulillah, Struick dan Jenner sudah menjalani prosesi pengambilan sumpah kewarganegaraan di Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta hari ini," ujar Erick di sela-sela proses kerja sama dengan Federasi Sepakbola Jepang (JFA) di Tokyo, Jepang, Senin (22/5), dikutip dari laman resmi PSSI.

Kehadiran Ivar Jenner dan Rafael Struick juga mempersengit persaingan di Timnas Indonesia. 

Baca Juga: Usai Hadiri KTT G7 di Hiroshima, Erick Thohir ke Tokyo untuk Bahas Kerja Sama dengan JFA

Menurut Erick Thohir, para pemain Timnas Indonesia akan semakin termotivasi, dan skuad Garuda bakal lebih kompetitif. 

"Para pemain lain tentu akan semakin termotivasi untuk bersaing secara sehat, meningkatkan kemampuan agar dipilih menjadi bagian dari skuad Garuda," tandas Erick. 

 

 

 

 

Penulis : Gilang Romadhan Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Kompas TV/PSSI


TERBARU