> >

Saat La Nyalla Obral Janji Beri Rp1 Miliar kepada Setiap Asprov Jika Jadi Ketua Umum PSSI

Sepak bola | 8 Februari 2023, 12:01 WIB
Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI sekaligus calon Ketua Umum PSSI periode 2023-2027, AA LaNyalla Mahmud Mattalitti (Sumber: Dok Biro Pers, Media dan Informasi LaNyalla)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Salah satu calon Ketua Umum PSSI periode 2023-2027 La Nyalla Mahmud Mattalitti menjanjikan uang sebesar Rp1 miliar untuk setiap Asosiasi Provinsi (asprov), jika nantinya terpilih menjadi pemimpin federasi sepak bola Indonesia itu. 

Adapun ia bakal bersaing dengan calon lainnya yakni Eric Thohir pada Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI dijadwalkan bergulir pada 16 Februari 2023 mendatang. Dalam KLB ini, PSSI memiliki Ketua Umum, Wakil Ketua Umum, serta anggota Komite Eksekutif (Exco) yang baru. 

Jelang KLB, para calon pengurus baru PSSI diberikan waktu untuk berkampanye. 

Baca Juga: Calon Ketua Umum PSSI, Erick Thohir Sebut Dirinya Perlu Mendalami Permasalahan Internal Organisasi

LaNyalla baru saja mengumpulkan sedikitnya 25 Asprov di Jakarta, Selasa (7/2) kemarin. Pertemuan ini digelar dalam tajuk Asprov Strategic Role. 

Jika terpilih menjadi ketua umum periode 2023-2027, La Nyalla menjelaskan tujuh langkah yang telah dirumuskan guna mewujudkan sepak bola Indonesia yang lebih baik. 

Dalam pakta integritas ini, La Nyalla menjanjikan uang senilai Rp1 miliar setiap tahunnya kepada setiap Asprov guna menjalankan program pembinaan di akar rumput.

"Saya akan memberikan Rp1 miliar setiap tahun kepada Asprov untuk menjalankan program-program yang saya sampaikan," ujar La Nyalla setelah melakukan kampanye di hadapan perwakilan sekitar 25 Asprov PSSI di Jakarta, Selasa (7/2) malam, dikutip dari laporan tim jurnalis Kompas TV.

Namun, pria yang juga Ketua DPD RI itu menjelaskan, dana tersebut hanya diberikan tanpa syarat pada tahun pertama kepengurusannya nanti. 

Baca Juga: Dana Subsidi Asprov hingga Kontestan Liga 1 & 2, Caketum PSSI La Nyalla Paparkan Visi-Misi!

Penulis : Gilang Romadhan Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV/Antara


TERBARU