> >

Marco van Basten: Lebih Baik Nonton Netflix daripada Permainan Atletico Madrid

Kompas sport | 12 April 2022, 20:33 WIB
Para pemain Atletico Madrid merayakan gol. (Sumber: https://twitter.com/optajose/)

MADRID, KOMPAS.TV - Legenda hidup sepak bola asal Belanda, Marco van Basten menganggap gaya permainan Atletico Madrid tidak layak menjadi tontonan. 

Komentar tersebut dilontarkan van Basten menjelang laga leg ke-2 perempat final Liga Champions antara Atletico Madrid kontra Manchester City. 

Duel Atletico vs Man City akan dilangsungkan di Stadion Wanda Metropolitano, Madrid, Kamis (14/4/2022) dini hari WIB. 

Pada leg pertama, yang berlangsungd di Stadion Etihad, Atletico harus mengakui keunggulan tipis 0-1 Man City. 

Baca Juga: Real Madrid vs Chelsea, The Blues Wajib Matikan Gerak Karim Benzema

Jika meninjau dari sisi pertahanan, Los Rojiblancos terbilang sukses membendung gempuran Man City arahan Pep Guardiola. 

Namun, jika melihat statistik serangan, taktik Diego Simeone memang tidak berjalan baik. 

Simeone dengan sengaja menginstruksikan para pemainnya untuk bertahan total dan membentuk skema 5-5-0. 

Alhasil, selama 90 menit lebih pertandingan berjalan, Atletico Madrid gagal membuat satu pun tendangan ke arah gawang Manchester City. 

Penampilan pada leg pertama tersebut membuat Marco van Basten malas menonton permainan negatif Atletico Madrid racikan Diego Simeone. 

Penulis : Gilang Romadhan Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Football Espana


TERBARU