> >

Malaysia Banjir Hujatan usai Kalah dari Laos di AFF U-23, Netizen: Makan Sikitlah, Nanti Sakit

Kompas sport | 19 Februari 2022, 11:39 WIB
Tim Malaysia saat berlaga di AFF U-23 dan dikalahkan tim lemah Laos 2-1 di Stadion Phnom Penh, Kamboja, Jumat (18/02/2022). Mereka pun dirujak netizen atas hasil tersebut (Sumber: Tangkapan Layar FAM Malaysia)

KAMBOJA, KOMPAS.TV - Tim Nasional (Timnas) Malaysia banjir hujatan dari para fans usai kalah dari Laos 2-1 pada laga Grup B Piala AFF U-23 di Stadion Phnom Penh Kamboja, Jumat malam (18/2/2022).

Netizen dan para pendukung Harimau Malaya pun meluapkan kemarahan mereka di media sosial.

Hal itu terlihat ketika akun resmi federasi Malaysia (FAM) memposting hasil pertandingan di Instagram.

Kekalahan ini sungguh tragis. Pasalnya, Laos selama ini jadi tim lemah di Asia Tenggara. Sedangkan Malaysia tinggal berhadapan dengan tim tersebut di Grup B AFF U-23 usai dua tim lainnya, yakni Timnas Indonesia dan Myanmar mengundurkan diri dari turnamen.

Padahal, sejatinya, dalam pertandingan Timnas muda Harimau Malaya sempat unggul di babak pertama sebelum turun minum lewat gol dari A. Selvan pada menit 46.

Pada babak kedua, Laos menggila dengan mempermalukan Malaysia lewat gol dari Bounpachan Bounkong menit ke-56 dan Petdevanh Somsanid pada menit ke-79.

Seakan tak percaya dengan hasil itu, usai laga, sontak para netizen pun meluapkan kemarahannya pada tim yang diasuh Brad Maloney tersebut.

Makanlah sikit nanti sakit,” ujar akun @mhmmadadialmddin.

Mana full senyum kau pakcik” tutur @mangnummans.

Kalah, wkwk” tulis ultrasmalaya.

Penulis : Dedik Priyanto Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV/Berita Harian

Tag

TERBARU