> >

Nasib Penyelenggaraan Copa America 2021 Akan Ditentukan di Mahkamah Agung Brasil

Kompas sport | 9 Juni 2021, 16:52 WIB
Logo Copa America 2021 Argentina-Kolombia. (Sumber: https://news.cgtn.com/)

RIO DE JANEIRO, KOMPAS.TV - Nasib penyelenggaraan Copa America 2021 yang masih belum jelas akan ditentukan dalam sidang Mahkamah Agung Brasil pada hari Kamis (10/6/2021) waktu setempat. 

Copa America 2021 sejatinya akan digelar di Argentina dan Kolombia.

Akan tetapi, kedua negara tersebut memutuskan mundur dari tuan rumah karena pandemi dan situasi politik di negara mereka yang tak menentu. 

Brasil pun kemudian ditunjuk sebagai tuan rumah dadakan dan CBF setuju untuk menjadi penyelenggara. 

Keputusan itu lalu ditentang oleh para pemain timnas Brasil karena kondisi di negeri Samba itu juga tak lebih baik dari Argentina ataupun Kolombia. 

Baca Juga: Pemain Brasil Beri Lampu Hijau, Copa America 2021 Bakal Tetap Digelar

Mereka sempat memboikot penyelenggaraan Copa America 2021 meski kini telah melunak dan hanya akan melakukan proses selama turnamen berjalan. 

Kini, kelanjutan Copa America 2021 akan ditentukan dalam sidang di Mahkamah Agung Brasil. 

Luiz Fux, presiden Mahkamah Agung Brasil (STF) telah menerima permintaan Menteri Carmen Lucia untuk memimpin pembatalan Copa America di negara itu.

Turnamen dipindahkan dari Kolombia dan Argentina karena kerusuhan politik dan pandemi COVID-19.

Penulis : Rizky L Pratama Editor : Deni-Muliya

Sumber : Kompas TV


TERBARU