> >

Soal Medali SEA Games Aprilia Manganang, Kemenpora Serahkan ke KOI untuk Diperjuangkan

Kompas sport | 10 Maret 2021, 20:53 WIB
Aprilia Manganang mengangkat tropi juara Liga Voli Indonesia saat masih aktif sebagai atlet voli. (Sumber: akun Instagram @apriliamanganang_)

JAKARTA, KOMPAS.TV – Kemenpora menyerahkan status medali internasional yang didapat Aprilia Santini Manganang, mantan atlet voli nasional kepada Komite Olimpiade Indonesia (KOI).

Menpora Zainudin Amali menjelaskan pemerintah tidak ingin ikut campur terlalu jauh akan status medali yang didapat oleh Aprilia di kompetisi internasional.

Kemenpora menyerahkan keputusan status medali yang di raih Aprilia bersama tim voli putri Indonesia di ajang SEA Games kepada KOI.

Baca Juga: 7 Fakta Aprilia Manganang Idap Hipospadia

Namun kemenpora tetap memberi akses bagi KOI untuk berkoordinasi kepada Pengurus Besar Persatuan Bola Voli Indonesia (PB PBVSI) apakah medali yang didapat Aprilia dapat dikembalikan atau tidak.

“Jadi kita serahkan kepada KOI, pemerintah terlalu jauh jika harus ikut campur ke situ. Kita tunggu saja seperti apa nanti kalau memang kita butuhkan tentu kita akan koordinasi dengan cabor-nya bukan individu atletnya,” ujar Amali, Rabu (10/3/2021).

Menpora Amali meyakini KOI dapat memperjuangkan medali yang diraih Aprilia Manganang bersama tim voli putri Indonesia. Sebab, peristiwa yang menimpa Aprilia bukan sebagai unsur kesengajaan.

Kemenpora juga tidak menyalahkan Aprilia yang saat ini sudah menjalani operasi pada sistem reproduksi karena mengidap hipospadia.

Baca Juga: KSAD Siapkan 2 Opsi Penempatan untuk Aprilia Manganang Setelah Dipastikan Berjenis Kelamin Pria

“Dia sudah diperiksa medis sebagai putri, di turnamen internasional juga diakui sebagai atlet putri. Kecuali kalau dia jelas pria mengaku perempuan, tapi ini kan tidak,” ujarnnya.

Penulis : Johannes-Mangihot

Sumber : Kompas TV


TERBARU