> >

Penampilan Belum Tokcer, Donny van de Beek Kurang Dipercaya Para Pemain MU?

Kompas sport | 10 Februari 2021, 21:36 WIB
Donny van de Beek saat melawan West Ham di babak keempat Piala FA Rabu (10/02/2021) dini hari WIB. (Sumber: Instagram @donnyvdbeek)

MANCHESTER, KOMPAS.TV - Donny van de Beek masih belum bersinar di Manchester United. Penampilan yang belum tokcer sepertinya membuat rekan-rekan setimnya juga tidak percaya kepadanya. Benarkah?

Donny van de Beek tidak terlalu bermain bagus saat diturunkan jadi starter kala Manchester United menjamu West Ham United di babak kelima Piala FA di Old Trafford, Rabu (10/2/2021) dini hari WIB.

Dalam laga itu, Setan Merah harus menang melalui babak extra time lewat gol semata wayang Scott McTominay pada menit ke-97.

Baca Juga: Tekuk West Ham Lewat Babak Tambahan, Manchester United ke 8 Besar Piala FA

Pemain berusia 23 tahun tersebut dipasang sebagai gelandang serang di belakang Anthony Martial dalam formasi 4-2-3-1. Sayangnya, penampilan van de Beek cukup buntu dan jarang mendapat bola.

Dilansir dari WhoScored, Donny van de Beek cuma membuat satu tembakan, itu pun diblok. Meski begitu, ia tercatat 85 persen melakukan umpan sukses.

Pundit sepakbola sekaligus mantan manajer beberapa klub Premier League, Mark Hughes memberikan komentar soal performa Donny van de Beek.

Baca Juga: Cedera Paha, Paul Pogba Dipastikan Absen Bela Manchester United Beberapa Minggu

Dia menyoroti, van de Beek yang terlihat seperti tidak dipercaya oleh rekan-rekan setimnya sendiri di MU.

"Anda juga merasakan ... Sepertinya mereka belum mempercayainya dengan bola."

Penulis : Rizky-L-Pratama

Sumber : Kompas TV


TERBARU