> >

Harun Masiku Dipecat PDI-P, Riezky Aprilia Lanjut Masuk DPR

Berita kompas tv | 14 Januari 2020, 13:11 WIB
Harun Masiku, eks caleg PDI-P daerah pemilihan Sumatera Selatan I (Sumber: Kompas TV)

Djarot menegaskan, PDI-P tidak akan mengusulkan PAW untuk Riezky Aprilia yang disebut-sebut akan digantikan oleh Harun. 

"Selesai. Kan sudah ditolak (KPU), tidak ada upaya lagi. Jadi kami jamin bahwa Riezky Aprilia tetap (anggota DPR)," kata Djarot.

Baca Juga: Hasto Terseret Suap PAW Hingga Isu OTT

Menurut Djarot, PDI-P menerima keputusan KPU yang menolak menjadikan Harun sebagai pengganti Riezky melalui mekanisme PAW. 

PDI-P tak pernah berupaya untuk bernegosiasi dengan KPU setelah penolakan tersebut. 

"Begitu ditolak oleh KPU ya, sudah selesai. Nggak ada nego lagi," tegas Djarot.
 

Penulis : Deni-Muliya

Sumber : Kompas TV


TERBARU